SuaraJatim.id - Sejumlah peristiwa viral terjadi kemarin di Jawa Timur, Minggu (09/01/2022). Mulai dari gaduh video pria menendang sesajen di Gunung Semeru yang kemudian viral.
Peristiwa ini disebut-sebut terjadi pada Sabtu (08/01/2022). Dalam video yang menuai kontroversial itu nampak seorang pria berjenggot dengan sarung abu-abu dan rompi hitam membuang dan menendang sesajen.
Ia mengatakan kalau sesajen itu dimurkai Allah. Sesajen juga Ia nilai sebagai penyebab bencana. Oleh sebab itu Ia pun membuangnya.
Kemudian di Jember juga viral banjir besar yang disebabkan curah hujan tinggi. Air sungai di beberapa titik meluap menggenangi permukiman warga.
Baca Juga: Heboh Aksi Pria Buang dan Tendang Sesajen di Gunung Semeru, Kini Diburu
Bahkan dalam salah satu video rekaman warga yang kemudian viral nampak jelas derasnya arus banjir yang masuk melewati jalan permukiman warga.
Saking derasnya banjir tersebut sampai membuat sebuah mobil Brio terseret arus. Selain itu, sejumlah permukiman warga juga kebanjiran dengan ketinggian beragam.
TNI, Polisi dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jember sampai harus turun melakukan evakuasi sejumlah warga yang terjebak di rumahnya masing-masing.
Lalu berita lain yang juga ramai adalah beredarnya sebuah foto-foto penangkapan lumba-lumba dari perairan Pacitan Jawa Timur. Dalam foto itu nampak sejumlah orang menangkap lumba-lumba moncong panjang.
Semua paham kalau ikan jenis ini masuk kategori dilindungi sehingga dilarang untuk ditangkap. Bila ketahuan menangkap lumba-lumba maka akan ditahan.
Baca Juga: Banjir Jember, Warga di Mangli Dievakuasi BPBD, TNI dan Polri Diturunkan
Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HSNI) Pacitan mengatakan kalau para penangkap lumba-lumba tersebut merupakan nelayan pendatang. Mereka menegaskan tidak ada nelayan setempat menangkap lumba-lumba.
Polisi juga sudah menyelidiki kasus ini dan telah mengamankan sejumlah orang sebagai saksi terkait kasus penangkapan lumba-lumba tersebut.
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia