SuaraJatim.id - Diduga akibat memakai kaos beratribut perguruan silat, seorang pelajar SMA jadi korban pengeroyokan. Peristiwa penganiayaan itu terjadi di Desa Banjararum, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban.
Korban diketahui berinisial MICD (16), remaja kelas 1 SMA asal Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban. Kekinian, kasus pengeroyokan telah diusut kepolisian setempat.
Kasat Reskrim Polres Tuban AKP M Adhi Makayasa mengatakan, kasus pengeroyokan bermula saat korban MICD berboncengan dengan temannya dari Kecamatan Plumpang menuju Kecamatan Rengel, Tuban.
“Sesampainya di jalan raya Rengel-Plumpang turut Dusun Boro, Desa Banjararum, Kecamatan Rengel bersisipan dengan rombongan konvoi sepeda motor yang berjalan iring–iringan dari arah barat atau dari arah Rengel,” ujarnya mengutip dari Beritajatim.com --jejaring media Suara.com, Selasa (11/1/2022).
Ia melanjutkan, sekelompok remaja diduga berasal dari Bojonegoro kemudian menyetop korban dan langsung meminta untuk melepas kaos. Sejurus kemudian, pelaku lain langsung memukul korban.
“Korban dihentikan oleh beberapa orang oknum yang ikut rombongan konvoi, kemudian ada beberapa pelaku yang merampas kaos korban yang ada simbol perguruan pencak silatnya. Kemudian juga terjadi kekerasan itu,” sambungnya.
Akibat pengeroyokan itu, korban terluka dan mendapat perawatan di puskesmas terdekat.
“Dari informasi jumlah rombongan konvoi itu sekitar 150 orang. Untuk kondisi korban sudah membaik dan setelah dapat perawatan langsung melaporkan kejadian itu,” paparnya.
Sementara itu, dalam vidoe yang beredar terlihat bahwa sejumlah remaja melakukan pengroyokan terhadap korban di tengah jalan raya Desa Banjararum, Kecamatan Rengel, Tuban. Sejumlah pelaku tampak menendang korban serta motor korban terjatuh di pinggir jalan dan kemudian para pelaku langsung kabur.
Baca Juga: Pak Tua Dihajar, Dicekik Lalu Ditenggelamkan ke Laut Sampai Tewas di Tuban
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Angin Kencang Terjang Pamekasan, 14 Rumah Rusak dan Pohon Tumbang di Tiga Kecamatan
-
Tak Hanya Juara di Arena, Atlet SEA Games 2025 Dibekali Edukasi Finansial oleh BRI
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah