SuaraJatim.id - Warga Dusun Tambakrejo, Desa Tambakrejo, Kecamatan Gurah, Kediri digemparkan kasus pembunuhan. Seorang anak tega menghabisi nyawa sang ibu dan pamannya sendiri, Rabu (19/1/2022).
Aksi beringas dan kejam tidak sampai di situ, seorang tetangga yang sedang menggendong bocah bahkan sempat jadi sasaran pelaku.
Ketua RT setempat Suyadi mengatakan, pelaku bernama Naim (35) sempat berteriak tidak jelas dan berjalan sembari memegang parang.
"Setelah membunuh ibu dan pamannya, pelaku berjalan mendatangi Bu Winarsih dan langsung menyerangnya, untung saja ada warga yang melihat lalu segera menangkap pelaku," kata Suyadi, Rabu (19/1/2022).
Baca Juga: Antisipasi Omicron, Pemkot Kediri Benahi Tempat Isolasi Terpusat Covid-19
Ia menambahkan, Naim tega melakukan pembunuhan diduga karena sedang kumat kondisi kejiwaannya. Lantaran, selama ini memang pelaku diketahui mengidap gangguan jiwa.
"Terakhir itu dibawa ke Puskesmas Adan-adan, dan sempat setahun tidak kambuh," katanya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Kediri, AKP Riskika Atmadha saat dikonfirmasi menyebut, dalam kejadian ini pihaknya memeriksa tiga Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"TKP pertama Ibunya yang meninggal, kedua Pamannya, dan ketiga tetangganya," kata AKP Riskika.
AKP Riskika belum bisa menyimpulkan pelaku pembunuhan memiliki kelainan jiwa alias gila.
Baca Juga: Rekam Ikon Kota Paris, Pria Ini Bikin Prank Bangga Sebut Kemajuan Kota Kediri yang Luar Biasa
"Kita masih dalami, dan pelaku akan diperiksa kejiwaannya," jelasnya.
Berita Terkait
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
-
Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita Oleh Oknum TNI, LPSK Lindungi 4 Saksi Kunci
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan