SuaraJatim.id - Bagi para penggemar MotoGP, kabar terbaru dari Sirkuit International Mandalika. Terbaru, ban motor dan bahan bakarnya saat ini sudah tiba di Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Kabar ini disampaikan Direktur Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria. Ia menegaskan, seluruh bahan bakar dan ban itu untuk masing-masing tim yang akan ikut dalam tes pra-musim pada 11-13 Pebruari 2022.
Ban dan bahan bakar tersebut dikirim lewat laut. Sedangkan untuk motor-motor pebalap serta berbagai perlengkapan spare-part, lanjut Andhi, akan tiba menggunakan pesawat udara di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid Lombok.
"Seluruh ban dan bahan bakar untuk masing-masing kendaraan tim balap sudah datang melalui laut dan saat ini sudah berada di Pertamina Mandalika International Street Circuit," ujar Priandhi Satria, Selasa (01/02/2022).
Baca Juga: Honda Tak Tampak pada Tes Shakedown MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang Malaysia, Ini Alasannya
"Saat ini kami selaku penyelenggara sedang mempersiapkan layout penempatan berbagai kontainer yang akan dijadikan kantor Dorna, kantor media, penempatan kontainer motor dan spare parts dan berbagai kontainer lainnya serta pembangunan berbagai fasilitas penunjang dalam rangka tes pra-musim di Pertamina Mandalika International Street Circuit," ucapnya.
MGPA terus mematangkan persiapan MotoGP yang akan digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kabupaten Lombok Tengah pada 18-20 Maret 2022.
Direktur Teknik dan Operasi MGPA, Samsul Purba mengatakan sejauh ini persiapan yang dilakukan terdiri atas sejumlah aktivitas di antaranya perbaikan sistem saluran air (drainase) track, pembangunan tribun penonton, pembenahan main track, serta persiapan SDM untuk perekrutan marshal.
"Saat ini sistem saluran air (drainase) track yang sebelumnya mengalami genangan di beberapa titik telah selesai diperbaiki," ujarnya.
Menurut dia, saluran drainase ini dipantau dan dievaluasi dengan rutin seiring tingginya curah hujan dengan intensitas tinggi.
"Saat dilakukan pengukuran dan pemantauan, dapat disimpulkan bahwa sudah tidak ada lagi genangan saat terjadi hujan lebat di area sirkuit," terang Samsul Purba.
Berita Terkait
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Pertamina Dukung Ekosistem Balap Nasional: Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Sukses Berlangsung
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya