SuaraJatim.id - Peristiwa nahas dialami para penghobi mancing di Lamongan. Berharap pulang membawa ikan banyak, tak tahunya perahunya malah terbalik.
Akibat dari peristiwa itu penumpangnya tenggelam, satu dinyatakan tewas, dua orang lainya masih proses pencarian. Kejadian pilu itu bermula saat rombongan pemacing yang beranggotakan 7 orang, berangkat ke Waduk Gondang di Sambeng, Lamongan pada Minggu (6/2/2022) pagi.
Dengan membawa peralatan mancing, mereka menaiki dua perahu getek tanpa mesin menuju tengah waduk. Masing-masing perahu dinaiki 4 orang dan 3 orang.
Semula perjalanan mancing mereka tanpa hambatan. Ikan dihasilkan pun cukup banyak. Sampai akhirnya pukul 12.00 wib mereka bermaksud untuk pulang.
Saat hendak menuju ke darat, tiba-tiba perahu yang ditumpang 4 orang itu terbalik di tengah-tengah waduk. Diduga, perahu getek yang ditumpangi tak bisa seimbang melawan angin. Sehingga empat orang tercebur.
Nahasnya, satu orang diantara mereka tewas, atas nama Edi Kurniawan (35) warga Desa Sekidang, Kecamatan Sambeng. Sedangkan dua orang lainnya, masih dinyatakan hilang.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Lamongan Muhammad Muslimin mengatakan, dua warga yang masih dalam proses pencarian itu, atas nama Wahyu (22) warga Desa Peterongan, Kecamatan Kedungpring dan Irfan (9) asal Desa Sekidang, Sambeng, kabupaten setempat.
"Upaya pencarian masih kita lakukan dengan menggunakan perahu LCR dan alat selam," katanya.
Dalam pencarian itu, petugas juga dibantu masyarakat sekitar. Ditambah, titik terbaliknya perahu, merupakan yang terdalam. Tim dari BPBD dan warga pun membagi tugas. Warga membantu menyisir di bibir waduk, menggunakan perahu pencari ikan.
"Proses pencarian akan terus dilakukan sampai dua korban hilang berhasil ditemukan," ujarnya.
Berita Terkait
-
Lebaran di Lamongan? 5 Kuliner Khas Ini Wajib Dicoba, Bukan Cuma Soto
-
Viral Polisi Suruh Pendemo Tolak UU TNI Cap Jari dan Foto, Publik Murka: Mereka Penjahat?
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata di Lamongan untuk Libur Lebaran 2025, Lengkap dengan Tiket Masuknya
-
Rekam Jejak Zulkifli Syukur, Calon Asisten Patrick Kluivert
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Lamongan Menuju Stadion GBK
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney