SuaraJatim.id - Gerhana bulan total di Indonesia adalah peristiwa alam yang menarik dan mengundang decak kagum. Fenomena alam ini termasuk fenomena alam yang langka, namun bisa dilihat atau disaksikan diseluruh wilayah Indonesia asal tidak berawan.
Ketika fenomena alam tersebut berlangsung, umat Islam dianjurkan shalat gerhana bulan dan mengucap syukur. Hal ini tertera dalam hadits riwayat Bukhari.
“Sesungguhnya matahari dan bulan merupakan tanda kebesaran Allah ta’ala. Tidak terjadi antara hidup dan matinya seseorang, jikalau kalian menjumpai gerhana maka berdoalah kepada Allah Ta’ala dan perbanyaklah takbir, sholat, dan bersedekah.” (HR. Bukhari).
Pengertian gerhana bulan secara sains adalah apabila Bumi, bulan, dan matahari berada dalam satu garis lurus yang sejajar. Pada peristiwa ini terjadi, sinar matahari terhalang oleh bumi sehingga tidak sampai ke bulan.
Baca Juga: Tata Cara Sholat Gerhana yang Dilakukan saat Gerhana Bulan dan Matahari
Sedangkan, dalam istilah fiqih peristiwa ini disebut Khusuf, yang artinya cahaya bulan menghilang sebagian atau total pada malam hari karena terhalang oleh bayangan Bumi. Hal ini karena bulan yang berada di balik Bumi dan matahari dalam satu garis lurus.
Lalu bagaimana tata cara dan niat shalat gerhana bulan? Mari kita simak penjelasan dibawah ini.
Sebelum kita membahas tentang tata cara dan niat shalat gerhana bulan, mari kita simak terlebih dahulu hukum dari shalat gerhana bulan.
Hukum Shalat Gerhana Bulan
Perintah untuk melaksanakan sholat gerhana sudah diriwayatkan dalam hadits dari Aisyah Radhiyallahu anha.
Baca Juga: Tata Cara Shalat Gerhana Bulan dan Keutamaannya
Selain itu, mayoritas ulama juga menyatakan bahwa hukum sholat gerhana bulan dan matahari adalah sunnah muakkadah.
Niat shalat gerhana bulan
Berikut niat sholat gerhana bulan adalah:
Ushallî sunnatal khusûf rak'ataini imâman/makmûman lillâhi ta'âlâ
Artinya: "Saya sholat sunnah gerhana bulan dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah SWT."
Tata cara shalat gerhana bulan
Berikut tata cara shalat gerhana bulan
- Baca niat sholat gerhana
- Takbiratul ihram
- Membaca taawudz dan surat Al Fatihah
- Membaca surat Al-Baqarah atau selama surat itu yang dibaca dengan lantang
- Rukuk, lalu membaca tasbih selama 100 ayat surat Al-Baqarah
- I'tidal
- Membaca surat Al-Fatihah lalu surat Ali Imran
- Rukuk kembali dan dilanjutkan dengan I'tidal
- Sujud dan membaca tasbih dalam rukuk pertama
- Duduk di antara dua sujud
- Sujud kedua dengan membaca tasbih dalam rukuk kedua
- Duduk sejenak sebelum bangkit untuk mengerjakan rakaat kedua
- Rakaat kedua dengan gerakan yang sama dengan rakaat pertama. Namun, pada rakaat kedua dianjurkan membaca surat An-Nisa, lalu dianjurkan juga membaca surat Al-Maidah
- Salam
- Dianjurkan mendengarkan 2 khutbah tausiyah
Demikian penjelasan tentang hukum, niat dan tata cara shalat gerhana bulan. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Annisa Nur Rachmawati
Berita Terkait
-
Panduan Sholat Gerhana Bulan, Ini Bacaan Niat, Tata Cara dan Doa
-
Apakah Nanti Malam 25 Maret 2024 Ada Gerhana Bulan? Cek Jadwalnya!
-
Tata Cara Sholat Gerhana Bulan Saat Ramadhan 2024, Simak Waktu hingga Bacaan Niatnya
-
Gerhana Bulan Muncul di Indonesia Bulan Puasa, Cek Jadwal dan Lokasinya
-
2 Gerhana di Bulan Ramadhan 2024 Tanda Kemunculan Imam Mahdi? Ternyata Ini yang Terjadi!
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya