SuaraJatim.id - Dalam waktu sepekan terakhir harga bawang merah di Kota Blitar terus meroket. Tercatat kenaikan harga bawang merah di Kota Proklamator tersebut mencapai Rp 15 ribu dengan demikian harganya kini dibandrol Rp 35 ribu per kilogram.
Persoalan cuaca ekstrem yang terjadi dalam sepekan terakhir menjadi kendala yang dihadapi petani dan pedagang sehingga membuat stok bawang merah makin menipis.
Seorang pedagang di Pasar Legi Kota Blitar, Mahmud mengatakan harga bawang merah terus naik dalam waktu sepekan terakhi.
Jika sebelumnya, harga bawang merah hanya Rp 20 ribu per kilogram, kini harga bawang merah sudah menembus Rp 35 ribu per kilogram.
Baca Juga: Konsumsi Bawang Merah di Aceh Utara Cukup Tinggi, Namun Produksinya Rendah
“Sekarang harga eceran bawang merah Rp 35 ribu per kilogram. Seminggu sebelumnya masih Rp 20 ribu per kilogram,” kata Mahmud seperi dikutip Satukanal.com-jaringan Suara.com pada Kamis (3/3/2022).
Saat ini harga bawang merah terus merangkak naik, lantaran stok bawang merah di tingkat petani menipis.
“Barang di petani sedikit, stoknya menipis akhirnya harga naik. Selain itu, juga mendekati Ramadan,” ujarnya.
Tak hanya bawang merah, harga cabai rawit juga mulai merangkak naik. Saat ini, harga cabai rawit Rp 55 ribu per kilogram, padahal harga cabai rawit sebelumnya masih di harga Rp 20 ribu per kilogram.
“Harga cabai rawit juga mulai naik lagi. Sekarang harganya sudah Rp 55 ribu per kilogram,” tutupnya.
Baca Juga: Keren! Panen Bawang Merah Program Food Estate Capai 15,7 Ton/Ha, Petani Dapat Ratusan Juta Rupiah
Berita Terkait
-
Gujarat Siaga Merah: Gelombang Panas Ekstrem Mengancam Saurashtra dan Kutch!
-
Harga Ayam, Beras, Hingga Bawang Merah Melonjak Tinggi Selama Ramadan-Lebaran
-
Bencana Hidrometeorologi Mengintai Yogyakarta, Status Siaga Diperpanjang!
-
H+3 Lebaran: Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Ringan Hingga Petir
-
Mudik Lebaran 2025, Siap-siap Gelombang Tinggi dan Angin Kencang Ancam Penyeberangan!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia