SuaraJatim.id - Hasil tak sesuai harapan dipetik Persebaya Surabaya dalam lanjutan laga BRI Liga 1 Indonesia. Bajol Ijo-julukan Persebaya--hanya bermain imbang 1-1 melawan Persita Tangerang.
Seperti dikatakan Asisten Pelatih Persebaya Mustaqim. Ia mengakui hasil seri melawan Persita Tangerang tersebut tak sesuai harapan karena sebelumnya tim menargetkan hasil maksimal tiga angka.
Namun, timnya tetap bersyukur karena seluruh pemain dalam kondisi bugar usai pertandingan sehingga siap menatap laga selanjutnya melawan Persik Kediri.
"Hasil yang tak sesuai harapan. Tapi, di atas lapangan semua pemain sudah melakukan tugasnya secara maksimal," katanya seperti dikutip dari Antara, Minggu (06/03/2022) malam.
Baca Juga: Ditahan Seri, Asisten Pelatih Persebaya Puji Habis Kiper Persita Rendy Oscario
Persebaya Surabaya hanya bermain seri 1-1 melawan Persita Tangerang pada pertandingan Liga 1 pekan ke-29 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Gol Persebaya dicetak Taisei Marukawa menit 45+1, sedangkan Ahmad Nur Hadianto mempersembahkan gol untuk Persita pada menit 40.
Hasil tersebut membuat Bajol Ijo, semakin sulit bersaing memperebutkan gelar juara dengan empat tim papan atas lainnya.
Pada laga yang dipimpin wasit Armyn Dwi S asal Sumatera Selatan itu, Persebaya memiliki peluang lebih banyak, bahkan kiper Persita Rendy Oscario tercatat empat kali melakukan penyelamatan krusial.
"Anak-anak kurang tenang memanfaatkan peluang sehingga tidak terjadi gol. Tapi, penampilan kiper Persita di bawah mistar pada pertandingan kali ini sangat luar biasa," kata Mustaqim.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Ditahan Seri Persita, Persebaya Gagal Mendekat ke Puncak Klasemen
Hanya meraih satu poin, pasukan Aji Santoso mengoleksi 55 poin atau beda delapan poin dari pemuncak klasemen Bali United yang memiliki 63 poin.
Bali United semakin kokoh di puncak usai mengandaskan Persija Jakarta 2-1 pada pertandingan yang berlangsung usai laga Persebaya melawan Persita berakhir.
"Perjuangan juara memang semakin sulit, tapi kami terus berupaya meraih hasil terbaik di beberapa pertandingan sisa," tutur Mustaqim.
Pemain Persebaya Samsul Arif menyayangkan hasil imbang yang didapat timnya dan berharap pada laga selanjutnya lebih tajam.
"Kami melawan tim yang bagus saat bertahan dan menumpuk di belakang. Lalu kami dihukum bola mati melalui skema tendangan penjuru. Ke depan kami lakukan evaluasi dan harus menang," kata striker senior asal Bojonegoro tersebut.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia