SuaraJatim.id - Banjir bandang di Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban menyeret satu unit kendaraan minibus, Kamis (10/3/2022). Dilaporkan pula satu unit motor hanyut terbawa air bah tersebut.
Seperti diwartakan beritajatim.com, mobil pribadi yang terseret banjir bandang hingga ke area persawahan. Lokasi persisnya di Desa Karanglo, Kecamatan Kerek.
“Katanya itu mobilnya mau lewat di jalan tersebut, kemudian terbawa arus sampai ke sawah itu,” ujar Diki, salah satu pemuda asal Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban.
Sebelum terseret arus, pengemudi terlebih dulu berhasil keluar menyelamatkan diri.
Baca Juga: Banjir Bandang Menerjang Tuban, Air Bah Merendam Jalan Utama dan Permukiman Warga
Selain di Desa Karanglo, banjir bandang juga menerjang permukiman warga Desa Temayang, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban.
Akibat deras terjangan banjir mengakibatkan sejumlah motor dan harta benda lainnya milik warga hanyut.
“Tadi ada motor yang terseret, tapi sudah berhasil ditemukan. Ini warga juga tadi sempat mengikat mobilnya dengan tiang, supaya tidak terseret arus banjir bandang,” kata Halim, warga setempat.
Sementara itu, untuk saat ini sebuah kendaraan mobil pribadi yang sempat terseret banjir di Desa Karanglo, Kecamatan Kerek, Tuban sudah berhasil dievakuasi. Puluhan warga beserta petugas bersama-sama mengangakat mobil pribadi itu dari sawah hingga kemudian dinaikan ke jalan.
Seperti diberitakan sebelumnya, sejumlah desa yang berada di Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban diterjang banjir bandang setelah hujan lebat sekitar 2 jam mengguyur wilayah itu. Belum diketahui secara pasti berapa kerugian ataupun dampak dari banjir badang yang tak terduga tersebut.
Baca Juga: Banjir Bandang Melanda Wonosobo, Ibu dan Bayi Baru Lahir Turut Dievakuasi
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Landa Sukabumi, Kemensos Langsung Salurkan Bantuan Logistik
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
-
Hujan Deras Guyur Jakarta, 43 RT Kebanjiran
-
Detik-Detik Banjir Catalonia: Upaya Penyelamatan Berlanjut Pasca Tragedi Valencia
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q