SuaraJatim.id - Gilang Widya Pramana atau yang dijuluki Juragan 99 dan istrinya, Shandy Purnamasari diduga kini tengah menjadi incaran Badan Reserse Kriminal Kepolisian Negara Republik Indonesia (Bareskrim Polri).
Pasangan suami istri berjuluk crazy rich Malang ini diduga terlibat kasus pencucian uang. Hal ini lantaran jumlah kekayaan Gilang dan Shandy Purnamasari dinilai tak wajar.
Salah satunya terkait kepemilikan pesawat jet pribadi yang diduga kepunyaan Onny Hendro Adiaksono alias Kaji Edan.
Meskipun diterpa dengan berbagai isu miring, Gilang yang kini tengah berada di Swiss tak mengeluarkan statement apapun. Padahal, ia cukup aktif di akun media sosial instagramnya.
Namun, beberapa kali Gilang hanya me-restory unggahan dari followersnya. Salah satunya unggahan instagram story dengan narasi perjalanan perkembangan bisnis MS Glow.
Story tersebut awalnya diunggah oleh akun instagram @tistha_chy.
"2019 kita berjuang bersama. Iftar waktu itu, ntah aku nyempil dimana karena memang terlalu tinggi orangnya. Bismillah semoga Allah selalu menyertai kita semua Amin. Yang tidak baik akan Allah balas sendiri kebatilannya, tetap semangat positif maju jalan," tulis akun tersebut.
Ia juga menyebutkan jika bisnis MS Gliw bukan hasil dari pencucian uang. Bisnia tersebut murni dibangun dari nol.
"Please, dan semua tidak ada laundry-laundryan (cucian kali). Kita sama-sama kerja keras. Real dari 0, dari yang bener-bener makai produknya, posting, cod an, memperbaiki produk kualitas, memperbaiki penjualan, ngiklan branding sana sini dan lain-lain deh dan bukan dadakan (stop kami bukan tahu bulat yang digoreng dadakan)," kata akun tersebut.
Ia pun meminta warganet agar menelaah pemberitaan yang belum tentu benar.
"Jadi apapun yang kalian dengar ditelaah dulu, jangan-jangan malah fatonah. Malah nambah dosa dan mempersempit rezeki sendiri. Ngapain juga sibuk mikirin orang lain, lebih sibuk memperbaiki diri aja, untuk Indonesia yang lebih makmur, ya untuk kita sendiri yang lebih baik pastinya ok, maaf DM kujawab singkat merakyat di sini," tutupnya.
Tak hanya itu, Gilang juga membagikan ulang unggahan dari salah satu distributor MS Glow yang kini sudah sukses.
Presiden Arema FC tersebut juga membagikan tangkapan layar yang berasa dari DM instagramnya.
Pesan tersebut berasal dari akun instagram Efrita Medyatiwi. Akun tersebut memberikan semangat kepada Gilang.
"Semangat mas Gilang!! Dapat cobaan fitnah sebagian dari cara Allah untuk menggugurkan dosanya maa Gilang. Aku gak pernah skip story mas gilang, live kegiatan msglow lewat instagram," ujarnya.
"Kadang ikut ngerasa capek sendiri mas Gilang amaba Shandy kerja terus, bentar di malang tau udah di jakarta dan terbang lagi ke kota lain. Alhamdulillah, perjuangan, kerja keras mas gilang team semua yang hebat hasilnya sekarang yang diiriin orang-orang," lanjutnya.
Akun tersebut juga meminta agar Gilang tidak usah banyak berstatement.
"Gak usah berstatement yang banyak ya mas, karena pembuktian mas gilang bisa merangkul banyak orang lewat msglow aja udah real. Banyakk!!! Aku salah satu dari jutaan orang yang korban sama msglow (korban gak bisa ke lain hati) karena kualitas produk yang baik," ujarnya.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Kehadiran Azizah Salsha di Baby Shower Shandy Purnamasari Tuai Cibiran Netizen, Kini Gantikan Fuji?
-
Hadiri Baby Shower Shandy Purnamasari, Azizah Salsha Tuai Protes Ikutan Nimbrung ke Circle Nagita Slavina
-
Mau Bus BUSSID Makin Keren? Coba Mod Mata Gerak Ini
-
Tajir Semua, Inikah Anggota Geng Baru Nikita Mirzani usai Hempas Fitri Salhuteru?
-
Cara Shandy Purnamasari Pamer Maternity Shoot Dicap Tak Etis: Sebaiknya Jadi Koleksi Pribadi Aja
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung