SuaraJatim.id - Salah satu sunnah yang dilaksanakan Nabi Muhammad SAW adalah sholat safar atau sholat sebelum perjalanan. Sunnah ini sering dilakukan oleh Rasulullah dalam ketika hendak perjalanan ke manapun.
Ini seperti dijelaskan dalam hadits riwayat Thabrani: "Tidak ada sesuatu yang lebih utama untuk ditinggalkan seorang hamba bagi keluarganya, daripada dua rakaat yang dia kerjakan di tengah (tempat) mereka ketika hendak melakukan perjalanan." (HR ath-Thabrani).
Nah, menjelang Lebaran ini ada salah satu tradisi masyarakat Muslim di Indonesia yang sudah dilakukan sejak lama, yakni mudik Lebaran.
Ada baiknya sebelum mudik lebarang ke kampung halaman, masyarakat Muslim melakukan anjuran Nabi tersebut, yakni dua rakaat salat safar. Dikutip dari Nuonline, sholat ini adalah ikhtiar dan doa agar diberi keselamatan selama perjalanan.
Keutamaan yang diperoleh orang yang mengamalkan shalat safar adalah akan terhindar dari segala macam bahaya. Hal ini tentu bisa menjadi ikhtiar pemudik agar diberi keselamatan selama perjalanan sampai tiba di tujuan. Rasulullah bersabda:
"Jika engkau keluar dari rumahmu maka lakukanlah shalat dua rakaat, yang dengan ini akan menghalangimu dari kejelekan yang berada di luar rumah. Dan jika engkau memasuki rumahmu, maka lakukanlah shalat dua rakaat yang akan menghalangimu dari kejelekan yang masuk ke dalam rumah." (HR al-Baihaqi).
Adapun untuk niat sholat yang dibaca adalah sebagai berikut: "Ushalliî sunnatas safari rak’ataini lillâhi ta’âla"
Artinya: “Saya niat shalat sunnah perjalanan dua rakaat karena Allah ta’âla.”
Pada rakaat pertama dianjurkan membaca surat Al-Kafirun setelah membaca surat Al-Fatihah, dan pada rakaat kedua dianjurkan membaca surat Al-Ikhlash.
Baca Juga: Kabar Pungli 'Pemuda Setempat' di Perbatasan Riau-Sumbar, Polisi Janji Tindak Tegas
Selain itu, setelah salam dianjurkan untuk membaca Ayat Kursi dan surat Quraisy. Setelah itu, seseorang bisa berdoa agar diberi keselamatan.
Bisa juga dibaca doa dari Imam Nawawi yang ia tulis dalam Al-Adzkar sebagai doa khusus yang dianjurkan untuk dibaca ketika hendak bepergian sebagai berikut:
"Allohumma bika stain, waalaika atawakkalullohumma dzallilli suubatan amriii, wasahal alaiya masyakta syafarii, warzukni minal khoiri aktsara mimma athlubu, washrif anni kulla syarri, robbisyrokhli shodri, wayassirlii amrii. Allohumma inni astahfidzuka wastaudiuka nafsaii, wadiinii waahli waakhoribnii minal khoiri wakulla ma anamta alaiya waalaihimmbihi miniakhiiroti wadunya, wakhfadznan ajmaiin min kullisuuin yaa kariim."
Artinya: “Ya Allah, hanya kepada-Mu aku meminta tolong, hanya kepada-Mu aku berpasrah. Tuhanku, tundukkanlah bagiku segala kesulitan urusanku, mudahkan untukku hambatan perjalananku, anugerahkanlah aku sebagian dari dari kebaikan melebihi apa yang kuminta, palingkan diriku dari segala kejahatan. Tuhanku, lapangkanlah dadaku, dan mudahkan urusanku. Ya Allah, aku meminta penjagaan dan menitipkan diriku, agamaku, keluargaku, kerabatku, dan semua yang telah Kau berikan kepadaku, baik kebaikan ukhrawi maupun duniawi. Lindungilah kami dari segala kejahatan, wahai Dzat Yang Maha Pemurah.”
Berita Terkait
-
Tata Cara Salat di Pesawat, Dul Jaelani Tertangkap Kamera Sedang Melaksanakannya
-
Nana Sudjana: Pelaksanaan Mudik dan Balik Lebaran 2024 di Jateng Berjalan dengan Lancar
-
Pemudik Mulai Masuk Wilayah Jawa Tengah, Ini Skenario Urai Kemacetan di Exit Tol Pejagan
-
Tinjau Terminal Tirtonadi dan Stasiun Balapan, Nana Sudjana Pastikan Petugas Siap Layani Pemudik
-
Layani 300 Pelabuhan di Indonesia, Gapasdap Harapkan Penyesuaian Tarif
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
Terkini
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya
-
Pelatih Madura United: Wasit Cek Ulang Penalti Sampai 10 Kali
-
Survei The Republic Institute di Pilwali Kota Madiun: Maidi-Bagus Jauh dari 2 Paslon Lain
-
Cawagub Emil Dardak Pastikan Pembangunan Infrastruktur Merata Hingga Selatan Jatim
-
Pemeliharaan Ekosistem, Pendakian Gunung Arjuno-Welirang Ditutup