SuaraJatim.id - Kepadatan kendaraan yang keluar dari Kota Surabaya mulai dirasa pada Kamis (28/4/2022) malam kemarin. Tidak hanya dipadati kendaraan roda 4, banyak juga roda 2 yang terlihat akan melakukan mudik pada malam ini.
Dari pantauan di pintu keluar Surabaya, tepatnya Bunderan Waru, sudah mulai padat saat akan masuk Kabupaten Sidoarjo. Bahkan ekor kepadatan kendaraan bermotor sudah dirasa hingga traffic light Siwalankerto Surabaya.
"Kepadatan hari ini sudah kami prediksi sebelumnya. Apa lagi pada hari Kamis, para pekerja kantoran dan sekolah di Surabaya masuk terakhir ya," ujar Wakasatlantas Polrestabes Surabaya, Kompol Randy Asdar.
Sedangkan padatnya kendaraan sendiri, selain bertambahnya volume kendaraan, juga karena lebar ruas jalan keluar Surabaya dan masuk Kabupaten Sidoarjo mulai menyempit.
Dari Surabaya sendiri terdapat 4 lajur untuk kendaraan, sedangkan untuk masuk ke Sidoarjo hanya 3 lajur, sehingga ada penumpukan kendaraan di Jalan Ahmad Yani hingga traffic light Siwalankerto Surabaya.
"Kan bisa dilihat sendiri, kendaraan sudah tertahan di pintu masuk Sidoarjo karena sedikit penyempitan saat masuk Sidoarjo. Namun kami sudah berkoordinasi dengan Polres Sidoarjo perihal kepadatan ini," terangnya.
Sementara itu, petugas kepolisian memprediksi puncak arus mudik dari Surabaya ke luar kota akan terjadi pada Jumat (29/4/2022) ini dan Sabtu (30/4/2022) besok.
"Kemungkinan besar puncak dari mudiknya warga Surabaya ke luar kota terjadi pada Jumat atau Sabtu," jelasnya.
Saat ini, kepolisian akan melakukan rekayasa lalu lintas saat puncak arus mudik warga Kota Pahlawan.
"Hari ini kami mencoba merekayasa atau sedikit mengalihkan kepadatan arus, sehingga tidak ada penumpukan yang lebih besar," katanya menegaskan.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Viral Pemuda Kata-katai Baliho Anies Orang Yaman di Surabaya, Warganet Minta Akun Instagramnya Pingin Silaturahmi
-
Buat yang Mau Mudik Lewat Akses Tol Surabaya ke Malang, Sore Ini Arus Lalu Lintas Lancar
-
Link Pantauan Arus Mudik Lebaran 2022 di Sejumlah Titik Pintu Tol di Jatim
-
Jadwal Sholat dan Jadwal Buka Puasa Wilayah Surabaya, Jumat 29 April 2022
-
Hari Ini Diprediksi Jadi Puncak Arus Mudik di Terminal Kalideres
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan