Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 03 Mei 2022 | 20:02 WIB
Kecelakaan di Jalur Pantura Tuban. [Beritajatim.com]

SuaraJatim.id - Pasangan suami istri kecelakaan di Jalur Pantura Tuban, Selasa (3/5/2022). Peristiwa tragis itu terjadi di Desa Widang, Kecamatan Widang.

Kronologisnya, pasutri mengendarai motor tertabrak mobil Yaris hingga terpental. Korban kemudian terlindas pikap.

Korban diketahui bernama Sukiman (53) membonceng istrinya, Sis Indayani (49). Keduanya merupakan warga Kelurahan Manarap Baru, Kecamatan Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.

“Awal sepeda motor yang dikendarai Sukiman berjalan dari arah selatan ke utara. Saat sampai di jalan simpang tiga Banjar itu pengendara motor belok ke kanan atau arah timur,” ujar Kanit Laka Sat Lantas Polres Tuban Ipda Eko Sulistyono mengutip Beritajatim.com.

Baca Juga: Terjadi 2.945 Kecelakaan Selama Arus Mudik Lebaran 2022, Polri Menyatakan Angka Ini Menurun Jika Dibandingkan 2021

Ia melanjutkan, dari arah utara atau dari arah Tuban menuju Surabaya itu melaju kendaraan Mobil Yaris dengan Nopol W 1474 ZQ. Mobil dikemudikan Mayke Tania Joentiono (27), seorang perempuan warga Pondok Wage Indah, Kelurahan Wage, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidorajo.

“Karena tidak mengamati arus lalu lintas yang dari utara itu, kemudian sepeda motor tersebut mengalami kecelakaan dengan mobil Yaris tersebut. Karena benturan itu membuat korban terpental ke barat atau ke kanan,” tambahnya.

Ketika korban dan motornya terpental ke kanan kemudian terlindas mobil pikap L300 dengan Nopol S 8773 UK yang dikemudikan Hamdianto (29), warga Desa Kawis Tolegi, Kecamatan Karanggeneng, Kabupaten Lamongan.

Korban akan bersilaturahmi di Desa Simorejo, Kecamatan Widang, Tuban.

“Akibat kejadian itu, Sukiman pengendara motor Honda Beat meninggal dunia di TKP. Sedangkan untuk Sis Indayani yang diboncengkan korban mengalami luka-luka dan kini sudah dalam perawatan di rumah sakit,” papar Kanit Laka.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Sebabkan Bocah 7 Tahun Tewas, 3 Luka-luka, Begini Kronologinya

Unit Laka Sat Lantas Polres Tuban yang datang di lokasi langsung melakukan olah TKP dan mencari keterangan para saksi guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan itu. Selanjutnya tiga kendaraan yang terlibat kecelakaan langsung diamankan oleh petugas untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Load More