SuaraJatim.id - Pengusaha dan pendakwah asal Malaysia Ebit Lew bertemu dengan sejumlah transgender atau transpuan di kawasan Surabaya, Jawa Timur. Ia bahkan mengundang mereka untuk makan di hotel serta memberikan dakwah.
Momen tersebut ia bagikan dalam sebuah video yang diunggah di akun instagram pribadinya, @ebitlew.
Dalam video berdurasi pendek tersebut tampak Ebit Lew yang mengenakan baju koko berwarna maroon serta peci putih bertemu dengan sejumlah transgender.
Di sebuah lorong yang cukup gelap, tampak sejumlah transgender yang berpakaian cukup seksi. Ebit Lew pun tampak bersalaman dengan masing-masing dari mereka.
Baca Juga: Kisah Silvi Mutiari, Ustazah Transpuan di Semarang yang Aktif Mengajar Ngaji
Usai berbincang, mereka pun diajak menuju hotel untuk makan malam. Tak hanya itu, mereka juga diberi nasihat oleh Ebit Lew.
Tampak dalam video, beberapa di antara mereka seperti menyampaikan keluh kesah. Bahkan ada juga yang sampai menangis.
Beberapa di antara mereka juga ada yang bertanya mengenai bagaimana cara memulai untuk mencari rezeki yang halal. Mereka juga ingin lebih dekat kepada Allah.
Mereka mengaku sudah lama tidak mendapat perhatian, ilmu nasihat, serta kasih sayang seperti yang diberikan Ebit Lew.
Tak terasa, mereka menghabiskan waktu hingga waktu subuh tiba. Mereka pun berharap bisa bertemu lagi dengan Ebit Lew.
Baca Juga: Perjuangan Transpuan Indonesia: Kita Sama-sama Manusia
Unggahan tersebut pun mengundang beragam respon positif dari warganet.
"terimakasih orang baik," ujar ini***
"subhanallah, hero sebenarnya," kata leena***
"masya allah sungguh dakwahnya sangat mengena di hati ustadz," ucap ikin***
"ya allah semoga mereka diberi kemudahan kembali ke fitrahnya. Amiin ya Rabbal Alamin," ucap hayu***
"ustadz teruskan kerja dakwah ini, semoga selalu Allah permudah segala urusan, amiin," ujar rizal***
"semoga kembali ke jalan lebih baik amiin ya allah. Makasih ustadz," komen rusli***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
MUI Sentil Keras Isa Zega yang Umrah Pakai Hijab: Operasi Kelamin Tidak Mengubah Status dalam Islam!
-
Siapa Shella Saukia? Crazy Rich Aceh Diduga Biayai Umrah Transgender Isa Zega
-
Transgender Tiongkok Menang Gugatan atas Terapi Kejut Listrik Saat Dimasukkan ke Rumah Sakit Jiwa
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Trump dan Isu Transgender: Kongres AS Perdebatkan Akses Toilet untuk Sarah McBride
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya