SuaraJatim.id - Kylian Mbappe mengungkapkan dirinya sempat menjalin komunikasi dengan Liverpool. Momentum itu terjadi sebelum memutuskan untuk memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG).
"Kami berbicara sedikit, tetapi tidak terlalu banyak," kata Mbappe kepada Daily Telegraph yang dikutip Reuters pada Selasa.
Mbappe juga mengungkapkan, Liverpool merupakan klub favorit sang ibu.
"Saya berbicara dengan Liverpool karena itu adalah klub favorit ibu saya, ibu saya mencintai Liverpool. Saya tidak tahu mengapa, Anda harus bertanya padanya."
"Ini klub yang bagus dan kami bertemu mereka lima tahun lalu. Ketika saya di (AS) Monaco, saya bertemu mereka. Ini klub besar. Tentu saja, itu antara Real Madrid dan Paris St-Germain pada akhirnya."
Liverpool dan Real Madrid akan bertemu di Paris pada Minggu (29/5) di partai final Liga Champions.
Mbappe memang diperkirakan akan bergabung dengan Real Madrid musim panas ini, tetapi dia akhirnya memilih bertahan dengan klub Prancis tersebut hingga 2025.
Awal Mei, Juergen Klopp sempat mengatakan bahwa adalah hal konyol bila Liverpool tidak tertarik mendatangkan Mbappe, tetapi ia mengakui timnya pasti akan kalah dengan PSG dan Real Madrid dalam persaingan memperebutkan tanda tangan Mbappe. (Antara)
Baca Juga: Luis Enrique Jagokan Real Madrid Kalahkan Liverpool di Final Liga Champions
Berita Terkait
-
Peluang Thiago Alcantara Tampil di Final Liga Champions Belum Tertutup
-
Liverpool vs Real Madrid, Mohamed Salah Tebar Ancaman Jelang Final Liga Champions
-
Jelang Final Liga Champions, Ancelotti Akui Performa Real Madrid Belum Sempurna
-
Hak Istimewa Kylian Mbappe Usai Perpanjang Kontrak di PSG, Kabarnya Bisa Paksa Klub Tendang Neymar
-
Liverpool vs Real Madrid, Ulangan Final Liga Champions di Paris 41 Tahun Silam
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Wakil Kepala BGN Izinkan Warga Unggah Menu MBG ke Medsos, Ini Alasannya
-
BRI Peduli Hadirkan Program "Ini Sekolahku" untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh Tamiang
-
5 Fakta Sadis Menantu Perempuan Bunuh Mertua di Blitar, Dicekik dan Ditusuk Gunting Berkali-kali
-
SPPG Dilarang Tolak Produk UMKM, Dapur MBG Bandel Terancam Suspend
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah