Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 26 Mei 2022 | 22:26 WIB
Pemain Timnas Indonesia berfoto menjelang menghadapi Timnas Timor Leste Dom Lucas dalam pertandingan sepak bola Leg 1 FIFA Matchday di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Kamis (27/1/2022). [ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/hp]

SuaraJatim.id - Pelatih Shin Tae-yong menegaskan Timnas Indonesia harus menang melawan Bangladesh pada laga persahabatan FIFA di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6/2022) pekan depan.

Juru taktik asal Korea Selatan itu yakin skuad Garuda bisa menyulitkan Bangladesh.

“Kami harus menang melawan Bangladesh,” ujar Shin mengutip dari Antara, Kamis (26/5/2022).

Terkini, beberapa pemain yang dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia melawan Bangladesh, yakni Elkan Baggott, Pratama Arhan, Stefano Lilipaly dan Irfan Jaya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Batal Latihan di Stadion Madya Gara-gara Lupa Booking, Shin Tae-yong Malu

Shin pun merasa bisa lebih fleksibel dalam menerapkan formasi di lapangan. Hal tersebut akan dimanfaatkannya untuk mencari strategi yang pas bagi timnya.

“Dengan pemain-pemain yang ada saya akan menguji coba formasi yang akan saya gunakan nanti,” tutur pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018.

Pertandingan melawan Bangladesh nantinya menjadi bagian dari persiapan timnas Indonesia menuju Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar pada 8-14 Juni 2022 di Kuwait.

Shin Tae-yong membawa 29 pemain untuk laga tersebut, termasuk enam pemain yang merumput di luar negeri Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman, Pratama Arhan, Egy Maulana, Saddil Ramdani dan Elkan Baggott, lalu pemain berusia 17 tahun Marselino Ferdinan, serta sosok yang kembali lagi ke skuad “Garuda” setelah dua tahun, Stefano Lilipaly.

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan dari beberapa sumber, Indonesia sudah enam kali bersua Bangladesh. “Garuda” mendominasi pertemuan itu dengan hasil empat kali menang, sekali seri dan sekali kalah.

Baca Juga: 4 Penyerang Ganas Timnas Indonesia yang Bakal Diandalkan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia 2023

Load More