SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa merampungkan ibadah haji bersama putrinya Fatimah Sang Mannagali Parawansa. Khofifah tiba di tanah air, Rabu (13/87/2022).
Gubernur Khofifah tiba di Jakarta pagi tadi bersama rombongan Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin di VIP III Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Khofifah yang disambut sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) Jatim di Jakarta kemudian bertolak ke Surabaya dan tiba di Bandara Internasional Juanda, Rabu sore.
Khofifah mengatakan, bahwa haji kali ini merupakan persembahan untuk almarhumah ibundanya, Rochmah.
Baca Juga: Mengenal Sapi Simental yang Dikurbankan Presiden Jokowi dan Gubernur Khofifah di Masjid Al Akbar
"Haji kali ini adalah haji badal, yang saya niatkan untuk almarhumah ibunda. Untuk ayahanda, dilaksanakan oleh badal lain. Beliau telah berpulang, semoga pahala haji sampai kepada kedua orang tua tersayang," ujarnya.
Semula, mantan menteri sosial tersebut dijadwalkan kembali ke Indonesia pada 23 Juli 2022, namun karena rangkaian ibadah haji sudah diselesaikan, maka ia mempercepat kepulangan.
Saat di Tanah Suci, ia berziarah ke makam Rasulullah Nabi Muhammad SAW di Roudhoh juga sudah dilaksanakan.
Karena itulah gubernur merasa sudah saatnya segera kembali ke Tanah Air untuk menjalankan tugas sebagai kepala daerah.
Terlebih, saat ini Keppres terkait SK Sekda Provinsi Jawa Timur telah terbit, sehingga Gubernur Khofifah akan segera melakukan pelantikan.
Baca Juga: Banyak Warganet Titip Doa, Khofifah Siapkan Oleh-oleh Sajadah dari Mekah
"Jadi kita bisa bersama untuk kebangkitan Jawa Timur. Mari kerja keras mempercepat kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Mudah-mudahan Allah mempermudah ikhtiar ini," ucapnya.
"Bagi yang belum haji, semoga cepat dapat panggilan Allah untuk melaksanakan rukun Islam kelima. Kalau sudah dapat panggilan, Insya Allah akan ada jalan," ujar Khofifah.
Di sisi lain, terkait kedatangan jamaah haji reguler Debarkasi Surabaya, kloter pertama dijadwalkan tiba pada 15 Juli 2022 dan kloter terakhir masuk Asrama Haji Sukolilo pada 14 Agustus 2022. [Antara]
Berita Terkait
-
Bagaimana Nasib Mobil Mewah Fuji yang Ditabrak? Haji Faisal Buka Suara
-
Berapa Gaji Petugas Haji 2025? Ini Rincian Pendapatan dan Tunjangan Bulanan
-
Ini Contoh Soal Tes Petugas Haji, Cek Kunci Jawabannya di Sini!
-
Pendidikan Sahbirin Noor yang Tiba-tiba Mundur dari Gubernur Kalsel
-
Fuji Kecelakaan, Mobil Ditabrak dari Belakang dan Begini Kondisinya Sekarang
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh