SuaraJatim.id - Madura United fokus menjaga laju positif di Liga 1 saat menjamu Persik Kediri, Sabtu (6/8/2022) mendatang. Laskar Sape Kerrab akan bermain di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan Pamekasan, dan berpeluang besar mengamankan poin penuh.
Terlebih pada dua laga melawan Barito Putera dan Persib Bandung, Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan tampil impresif.
“Setelah melakukan perjalanan panjang dari Bandung, kita kembali melakukan latihan dan fokus pada laga selanjutnya, yakni menjamu Persik Kediri,” kata Pelatih Madura United FC, Fabio Lefundes, mengutip Beritajatim.com, Rabu (3/8/2022).
Juru taktik asal Brasil ini mengimbau skuadnya untuk kembali fokus dan tidak terlena dengan hasil yang didapat pada dua laga terakhir. Terlebih laga yang akan mereka jalani merupakan kompetisi dengan durasi waktu relatif panjang.
“Euforia harus segera diakhiri dan kita tetap fokus pada laga berikutnya, sebab kami harus melakukan beberapa perbaikan dari beberapa evaluasi yang sudah kami lakukan, khususnya saat melawan Barito dan Persib,” ungkapnya.
Fabio telah menganalisis kekuatan dan kelemahan tim Macan Putih juluk Persik.
“Evaluasi tetap kita lakukan, termasuk menganalisis kekuatan dan kelemahan lawan yang akan kita hadapi,” jelasnya.
“Dari itu, kami meminta semua pemain agar kembali fokus pada laga berikutnya. Karena kami menilai setiap tim yang akan kita hadapi sama-sama memiliki ambisi untuk menang, sehingga kita harus segera mempersiapkan diri menghadapi pertandingan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
PSIS Semarang Rekrut Mantan Striker Timnas Indonesia, Sugeng Rawuh Titus Bonai
-
Curhatan Mantan Pemian Bola Asal Chili, Sepak Bola di Indonesia Sangat Keras: Kayak Karate
-
Jadwal Siaran Langsung Bali United vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1 2022/2023 Malam Ini
-
Jamu Persib Bandung, Sultan Samma Diperkirakan Tak Bakal Perkuat Borneo FC
-
Kiper Persib Fitrul Dwi Rustapa Lima Kali Kebobolan, Passos Ungkap Skenario Baru
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka