SuaraJatim.id - Remaja 17 tahun berinisial MFH jadi korban penganiayaan saat nongkrong di kawasan Frontage Aloha, Sidoarjo. Motor milik warga asal Kecamatan Sedati ini juga nyaris digondol pelaku berjumlah tiga orang.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB, Minggu (14/8/2022). Korban sedang nongkrong bersama temannya.
Tak berselang lama, melintas tiga pemuda lain dengan mengendarai sepeda motor berboncengan. Mereka sempat berhenti tak jauh dari korban sedang nongkrong.
“Tiba-tiba mereka balik lagi. Gak ada angin gak ada apa terus bilang, ngapain ngeliatin gitu. Terus saya dipukulin sama mereka,” kata MFH mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com, Senin (15/8/2022).
Baca Juga: Gelaran Sidoarjo Fashion Week
Tidak berhenti di situ saja, usai mengeroyok MFH, pelaku sempat meminta kunci motornya. Pelaku segera merampas kunci motor.
“Akhirnya saya ambil lagi terus dipukuli lagi,” urainya.
Dari ketiga pelaku yang mengeroyok MFH, salah satu pelaku membawa senjata tajam jenis celurit.
“Untungnya gak apa-apa, ya luka robek aja, pelaku tak sempat merampas motor sama HP, karena saya teriaki,” terangnya.
MFH mengaku ingin melaporkan peristiwa itu ke pihak kepolisian. Hanya saja dia mengaku tidak mengetahui caranya dan hanya bisa berharap pelaku bisa segera tertangkap.
Baca Juga: Polisi Tangkap Belasan Pelaku Pengeroyokan Antar Perguruan Silat di Sidoarjo
MFH juga berharap ada tindakan aparat kepolisian dalam memberantas pelaku kejahatan jalanan yang meresahkan warga tersebut.
Berita Terkait
-
Legislator Gerindra Apresiasi Langkah Polisi Tangkap Penganiaya Nenek di Boyolali
-
Tiga Oknum TNI AD di Bali Diduga Aniaya Warga Sipil Hingga Tewas
-
Info Samsat Drive Thru Sidoarjo: Lokasi dan Jam Buka Mengurus Pemutihan Pajak Kendaraan 2025
-
Koboi Jalanan di Tangerang Berbohong Ngaku Korban Begal: Mabuknya Rese hingga Kena Peluru Sendiri
-
Duit Istri Ludes Buat Judi, Pria Cimahi Ngaku Dibegal, Endingnya Bikin Repot Polisi
Terpopuler
- 1 Detik Setelah Pascal Struijk Naturalisasi, Harga Pasar Timnas Indonesia Termahal ke-4 di Asia
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp50 Jutaan Mei 2025: Mesin Tak Merepotkan, Irit Bensin, Pajak Murah
- Selamat Tinggal Persib, Nick Kuipers Hengkang ke Eropa Musim Depan?
- Petinggi Venezia Ucapkan Terima Kasih ke Inter Milan, Resmi Lepas Jay Idzes?
- Pemain Keturunan Bandung Mauro Zijlstra Resmi Salaman
Pilihan
-
Butuh Dana Cepat? Kenali Pinjol Aman dan Hindari Risiko Bunga Tinggi
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Indah Ramadhan Sananta Bawa Persis Kalahkan PSBS Biak
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Mei 2025. Awet Lebih dari Sehari
-
Kabar Duka! Pendaki Asal Bandung Meninggal Dunia di Gunung Lawu
-
Juru Parkir Liar di Masjid Raya Sheikh Zayed, Dua Remaja Diamankan Tim Resmob
Terkini
-
Ini Sosok yang Gantikan Sarmuji Pimpin Golkar Jatim 5 Tahun ke Depan
-
Pertemuan Prabowo - Megawati Makin Dekat, Bahlil: Sudah Seyogyanya
-
Jasad Siswa SMK Mojokerto Ditemukan di Sungai Brantas, Keluarga Sebut Ada Kejanggalan
-
Daftar 5 Link DANA Kaget Terbaru Pekan Kedua Mei 2025, Akhir Pekan Full Senyum
-
Patok Tanpa Izin, Pengadilan dan BPN Turun Ukur Ulang Lahan Perusahaan di Lamongan