SuaraJatim.id - Upacara unik lainnya dilakukan warga Warga RT 4 RW 2 Desa Pabian Kecamatan Kota Kabupaten Sumenep Madura Jawa Timur ( Jatim ).
Warga di sana menggelar Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kali atau Sungai Marengan, Rabu (17/08/2022). Upacara diikuti warga bantaran sungai, siswa dan aparat desa.
Petugas upacara merupakan sejumlah. Mereka nyemplung ke dalam sungai untuk mengibarkan bendera merah putih. Sedangkan Kepala Desa Pabian menjadi inspektur upacara.
Seluruh peserta upacara, baik laki-laki maupun perempuan, masuk ke sungai dengan ketinggian air se-paha orang dewasa. Semua kegiatan, mulai pengibaran bendera merah putih, hingga pembacaan teks proklamasi, dilakukan di sungai.
Kepala Desa Pabian, Zulfikar Ali Mustakim menuturkan, upacara di sungai ini merupakan tradisi warga Pabian setiap memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia. Upacara di sungai ini telah dilakukan sejak 2018.
"Ini adalah bentuk syukur kami terhadap kemerdekaan Indonesia tercinta. Ini juga salah satu wujud warga desa kami menghormati seluruh perjuangan dan pengorbanan para pahlawan merebut kemerdekaan RI," ujarnya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Ia menambahkan, warga yang tinggal di pinggir Kali Marengan ini ingin melestarikan tradisi upacara di sungai. Sekaligus ini juga berupa ajakan pada warga untuk selalu menjaga kebersihan sungai.
"Selama ini tidak sedikit warga yang beranggapan bahwa sungai merupakan tempat sampah terpanjang. Saat ini kami berharap agar warga tidak lagi membuang sampah sembarangan dan Kali Marengan tetap bersih," ujarnya.
Baca Juga: Merah Putih Berkibar di Dasar Laut Daerah Terluar Indonesia Bagian Selatan
Berita Terkait
-
Merah Putih Berkibar di Dasar Laut Daerah Terluar Indonesia Bagian Selatan
-
2.278 Narapidana di Malang Dapat Remisi HUT Kemerdekaan RI, 7 Napi Bahkan Langsung Bebas
-
Para Pengendara Motor di Pamekasan Diajak Hormat Bendera Merah Putih di Beberapa Titik Jalan
-
Jokowi Kenakan Baju Adat Buton di HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Ini Makna dan Asalnya
-
Warga Menteng Jaya Gelar Pawai Ramaikan Hut Kemerdekaan RI ke-77
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
Gawat! Mayoritas UMKM Masih Informal, Pemerintah Turun Tangan Selamatkan Ekonomi Daerah!
-
Kapan Final Piala AFF U-23 2025 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam?
-
Menang Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final!
-
Sama Kuat! Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Berlanjut ke Extra Time
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia U-23 Itu Bernama Yotsakorn Burapha
Terkini
-
Sound Horeg Dilarang Tampil di HUT Kemerdekaan RI
-
Dapatkan Kartu Kredit BRI Sesuai Gaya Hidup Anda Sekarang, Bisa Diajukan Secara Online
-
Lantik 38 Ketua DPC HKTI se-Jawa Timur, Gubernur Khofifah Ajak Wujudkan Kedaulatan Pangan di Jatim
-
Pulang Nonton Pencak Dor Malah Dikeroyok, 3 Pelaku Masih di Bawah Umur
-
Dukung Ekonomi Rakyat, Bank Mandiri Komitmen Perluasan Layanan Mandiri Agen