SuaraJatim.id - Upacara unik lainnya dilakukan warga Warga RT 4 RW 2 Desa Pabian Kecamatan Kota Kabupaten Sumenep Madura Jawa Timur ( Jatim ).
Warga di sana menggelar Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kali atau Sungai Marengan, Rabu (17/08/2022). Upacara diikuti warga bantaran sungai, siswa dan aparat desa.
Petugas upacara merupakan sejumlah. Mereka nyemplung ke dalam sungai untuk mengibarkan bendera merah putih. Sedangkan Kepala Desa Pabian menjadi inspektur upacara.
Seluruh peserta upacara, baik laki-laki maupun perempuan, masuk ke sungai dengan ketinggian air se-paha orang dewasa. Semua kegiatan, mulai pengibaran bendera merah putih, hingga pembacaan teks proklamasi, dilakukan di sungai.
Kepala Desa Pabian, Zulfikar Ali Mustakim menuturkan, upacara di sungai ini merupakan tradisi warga Pabian setiap memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia. Upacara di sungai ini telah dilakukan sejak 2018.
"Ini adalah bentuk syukur kami terhadap kemerdekaan Indonesia tercinta. Ini juga salah satu wujud warga desa kami menghormati seluruh perjuangan dan pengorbanan para pahlawan merebut kemerdekaan RI," ujarnya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Ia menambahkan, warga yang tinggal di pinggir Kali Marengan ini ingin melestarikan tradisi upacara di sungai. Sekaligus ini juga berupa ajakan pada warga untuk selalu menjaga kebersihan sungai.
"Selama ini tidak sedikit warga yang beranggapan bahwa sungai merupakan tempat sampah terpanjang. Saat ini kami berharap agar warga tidak lagi membuang sampah sembarangan dan Kali Marengan tetap bersih," ujarnya.
Baca Juga: Merah Putih Berkibar di Dasar Laut Daerah Terluar Indonesia Bagian Selatan
Berita Terkait
-
Merah Putih Berkibar di Dasar Laut Daerah Terluar Indonesia Bagian Selatan
-
2.278 Narapidana di Malang Dapat Remisi HUT Kemerdekaan RI, 7 Napi Bahkan Langsung Bebas
-
Para Pengendara Motor di Pamekasan Diajak Hormat Bendera Merah Putih di Beberapa Titik Jalan
-
Jokowi Kenakan Baju Adat Buton di HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Ini Makna dan Asalnya
-
Warga Menteng Jaya Gelar Pawai Ramaikan Hut Kemerdekaan RI ke-77
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Jembatan Kutorejo Nganjuk Siap Dibuka! Kapan Warga Bisa Melintas?
-
Rejeki Nempel! Cek 5 Link ShopeePay Gratis Akhir Pekan Ini, Siapa Cepat Dia Dapat
-
BRI dan UMKM Desa Wujudkan Ekonomi Inklusif Lewat Desa BRILiaN
-
Ramalan Master Ong: 8 Shio Ini Bakal Banjir Cuan Mendadak di Akhir Tahun 2025, Kamu Termasuk?
-
Peluang Cuan Rp259 Ribu! Ini Dia 4 Link DANA Kaget Terbaru, Jangan Sampai Ketinggalan