SuaraJatim.id - Peristiwa meninggalnya Achmad Hermanto Dardak, ayah dari Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak menjadi sorotan publik Jatim kemarin, Sabtu (20/08/2022).
Selain itu ada sejumlah peristiwa lain, misalnya penangkapan 7 orang yang masuk dalam sindikat judi online oleh kepolisian Surabaya. Kemudian ada juga kabar terbaru soal dukun Gus Samsudin.
1. Achmad Hermanto Dardak meninggal dunia.
Achmad Hermanto Dardak meninggal dunia usai mobil yang ditumpanginya kecelakaan di Tol Pemalang-Batang, Sabtu (20/8/2022).
Baca Juga: SBY Sebut Negara Jadi Punya Masterplan Pembangunan Berkat Jasa Hermanto Dardak
Semasa hidup, ayah dari Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak itu banyak berkontribusi dalam bidang pembangunan infrastruktur Nasional.
Berikut profil Achmad Hermanto Dardak melansir dari berbagai sumber. Achmad Hermanto Dardak, putra kelahiran Trenggalek, 9 Januari 1957. Anak dari pasangan KH Mochamad Dardak dan Siti Mardiyah.
Hermanto menempuh studi di Trenggalek hingga lulus dari SMA Negeri 1 Trenggalek, dan selanjutnya diterima di jurusan teknik sipil ITB. Seusai lulus Hermanto meniti karir sebagai PNS di Kementerian Pekerjaan Umum.
Karir Hermanto melesat hingga menjadi Kepala Biro KLN di usia 38 tahun, dan selanjutnya menjadi Dirjen Penataan Ruang dan berperan melahirkan UU Penataan Ruang 2007.
2. Bupati Kediri mengamuk
Baca Juga: Mantan Pasien Cerita Kena Prank Pengobatan Gus Samsudin: Kepala Diuyel-uyel untuk Letakkan Keris
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengamuk saat gelaran Konser Iromo Tresno di Simpang Lima Gumul, Jumat (19/8/2022) malam.
Bagaimana tidak, pada konser yang menampilkan Denny Caknan dan Happy Asmara itu justru diwarnai kericuhan dari penonton.
Kemarahan bupati yang kerap disapa Mas Dhito tersebut terekam oleh video. Video itu lantas dibagikan oleh akun TikTok @hanssiapasih.
Dalam video berdurasi lebih dari satu menit itu terlihat Denny Caknan dan Happy Asmara tengah bernyanyi bersama. Namun tiba-tiba Mas Dhito menghentikan konser dan terdengar berteriak marah-marah.
3. Cewek kena prank pengobatan Gus Samsudin
Seorang cewek mengaku kena prank saat menjalani pengobatan yang dilakukan oleh Gus Samsudin. Ia mengungkapkan jika saat proses pengobatan, kepalanya diuyel-uyel oleh Gus Samsudin untuk meletakkan keris di rambutnya.
Pengalaman itu ia bagikan melalui unggahan video di akun TikTok @balena_27.
"ini proses penyimpanan keris, diuyel-uyel dulu kepalaku, karena aku pakai extension (teknik sambung rambut) jadi dia suruh aku iket rambut nya. Ya jadi enak lah nyangkutnya wong kepalaku isinya ring semua," tulis pemilik akun dalam keterangan di video.
Dalam video berdurasi 10 menit itu terlihat seorang cewek mengenakan baju putih tengah berada di dalam sebuah rumah. Kepala cewek tersebut ditutupi oleh selendang berwarna putih.
4. Sindikat judi online ditangkap
Sebanyak tujuh orang sindikat judi online dibekuk Polrestabes Surabaya. Namun, dua orang lainnya merupakan bos judi online tersebut masih buron.
Ketujuh orang yang tertangkap, yakni inisial DF, GJ, BH, FG, HGP, BK dan TD. Sedangkan dua bos sindikat judi online telah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Mirzal maulana mengatakan, kedua orang yang buron tersebut berinisial BS dan ST. Diketahui, ST mantan ketua Muay thai Jawa Timur.
“Menurut keterangan mereka ada tapi kita masih dalami (DPO),” ujar Mirzal mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com, Sabtu (20/8/2022).
Berita Terkait
-
Kekayaannya Belasan Miliar, Emil Dardak Larang Arumi Bachsin Pakai Perhiasan Murah : Bikin Malu
-
Girangnya Arumi Bachsin Dibawakan Kerupuk Seplastik Besar oleh Suami: Lebih Romantis dari Mawar Merah
-
Beda Kelas Arumi Bachsin vs Selvi Ananda, Ada yang Rela Pakai Perhiasan Murah walau Ibu Pejabat
-
Menaksir Harga Perhiasan Selvi Ananda Vs Arumi Bachsin, Bak Langit dan Bumi?
-
5 Potret Kesederhanaan Arumi Bachsin, Padahal Suami Punya Harta Miliaran Rupiah
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung