SuaraJatim.id - Nasib apes dialami oleh seorang maling motor di Pondok Rampal, Jember, Jawa Timur. Aksinya kepergok warga hingga membuatnya memutuskan untuk terjun ke sungai.
Aksi maling tersebut terekam dalam video yang diambil oleh salah satu warga.
Video itu kemudian diunggah oleh akun instagram @andreli_48.
Dalam video terlihat seorang pria mengenakan kaos coklat berada di sungai. Pria yang merupakan maling motor itu tampak kebingungan sambil melihat sekeliling.
Baca Juga: Terekam CCTV, Aksi Nekat Dua Maling Motor di Brebes Beraksi Siang Hari di Depan SD
Sementara sudah banyak warga yang menunggu di pinggir sungai.
"maling sepeda lur, konangan iki awan-awan iki. Nyolong ning rowotengu etan kali. Nyemplung rene iki, dienteni disanggong iki. Pokok munggah yo entek, sopo sing kenal iki (maling sepeda motor lur, kepergok ini siang-siang. Maling di rowotengu timur sungai. Terjun kesini ini, ditunggu ini. Kalau naik ya habis, siapa yang kenal ini)," ujar perekam.
Sejumlah warga juga melempari pria tersebut dengan batu. Sementara ia hanya pasrah dan mencoba menghindari batu yang mengarah padanya.
Pelaku pun berhasil diamankan dan diserahkan ke pihak kepolisian.
Warganet pun meninggalkan komentar pada unggahan tersebut.
Baca Juga: Maling Motor di Jakarta Makin Nekat, 2 Pelaku Terekam CCTV Gondol Motor Jam 6 Pagi di Kebon Jeruk
"maling, kalau nggak ketangkap bikin kesal, kalau ketangkap kasihan. Saya tinggal di Jogja, lingkungan kos-kosan. Beberapa kali ada maling ketangkap. Kalau sudah gitu saya yang nomor satu lapor polisi, kasihan lihat mereka dimassa," ujar trisuli***
"jangan main hakim sendiri, lebih baik bareng-bareng agar semua dapat jatah," kata xysan***
"jangan main hakim sendiri woy, bersama-sama aja biar kompak," imbuh dion***
"kalau kena kasihan. Kalau gak kena gemes pengen nabok," komen azka***
"orang banyak gitu cuma pada ngelihatin, gak ada yang inisiatif nyari batu buat ngelempar gitu," kata f43***
"fix, kalau naik jadi remahan rempeyek," kata eengo***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Dihadapan Polisi, Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT, Vario, dan Scoopy Tak Mudah Dicuri
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Raja Tega! Korbannya Dikalungi Celurit hingga Bacok 4 Sekuriti, Begini Jejak Sadis Komplotan Maling Motor di PIK Jakut
-
Viral! Motor Berbandrol Puluhan Juta Diganti Gorengan oleh Kawanan Maling di Depok
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Inilah Isi Tim Khusus Polda Jatim yang Ditugaskan Jaga Pilkada Sampang
-
Terungkap Bunker Milik Bandar Narkoba di Surabaya, Isinya Bikin Syok
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta