Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Senin, 31 Oktober 2022 | 18:45 WIB
Teror curanmor di Kota Surabaya [SuaraJatim/Dimas Angga]

Sebelumnya, Di hari Sabtu (29/10/2022), pelaku curanmor beraksi di Jalan Jagiran, Tambaksari. Dua pelaku mengobok-obok rumah kos dan menggondol motor matik milik salah satu penghuninya.

Di hari yang sama, kembali dua pelaku melakukan aksi di Mojo, Gubeng. Lokasi ini sama dengan kejadian pada Minggu (23/10). Dua pelaku berboncengan datang lalu balik menggunakan motor sendiri-sendiri, dan juga terekam oleh CCTV warga.

Seperti yang diceritakan salah satu warga sekitar, yakni Eka, pelaku cukup nekat menggasak motor yang terparkir di dalam rumah, bahkan pagar dalam posisi tergembok.

"Kejadian di tempat tetangga saya. Gembok pagar dirusak. Kemudian motor Vario milik anak kos hilang. Sebelumnya di tempat saya juga, motor milik anak kos Scoopy hilang di curi. Saya sudah laporan ke Polsek Gubeng," ungkap Eka.

Baca Juga: Menhub Evaluasi Rencana KCIC Garap Kereta Cepat Jakarta Surabaya

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Load More