SuaraJatim.id - Dua kali aksi maling berpeci dan bersarung terekam kamera CCTV. Peristiwa pertama terjadi di Jalan Kendangsari VIII/5, Tenggilis Mejoyo, Surabaya, Minggu (30/10/2022).
Maling ini berhasil menggondol uang uang jamaah senilai Rp 6,5 juta raib. Kemduain peristiwa kedua terjadi di Jalan Tambak Lumpang, Sukomanunggal. Di sana maling berhasil membawa kabur sepeda motor warga, Jumat (28/10/2022).
Untuk peristiwa pertama, M Mahin (54), takmir musala mengatakan dalam rekaman CCTV si maling memakai baju koko warna biru, sarung hitam dan peci warna putih serta mengendarai motor Honda Vario.
Setelah sampai di musala, pelaku memarkir motornya di bagian depan. Kemudian pelaku masuk mushola layaknya hendak ibadah. Saat sampai di halaman mushola, pelaku membawa masuk kotak amal tersebut ke dalam musala.
"Kotak amal semula di depan pintu mushola. Oleh pelaku dibawa masuk dan dicongkel di dalam. Uangnya sekitar Rp6,5 juta yang dicuri," ujar Mahin dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Rabu (02/10/2022).
Menurut Mahin, aksi pembobolan kotak amal baru diketahui oleh warga menjelang maghrib atau sekitar pukul 17.30 WIB. Sebab, kondisi kotak amal rusak dan uang recehan berantakan di lantai dalam musala.
"Dari rekaman CCTV di gang, pelaku satu orang. Dia bawa motor Vario, pakai sarung dan peci. Kejadian pembobolan kotak amal ini, baru pertama kalinya," ujarnya.
Mahin menambahkan, saat kejadian musala memang sepi. Warga setempat juga banyak yang keluar rumah karena hari libur. Saat ini, pihaknya sudah melapor ke Polsek Tenggilis Mejoyo.
"Setelah berhasil mencuri, pelaku kabur putar balik menuju ke arah Jalan Kendangsari Lebar. Pelaku pakai motor Vario tapi plat nomor nggak jelas," katanya menambahkan.
Baca Juga: Asal Usul Hari Pahlawan, Kenapa Diperingati Setiap 10 November?
Sementara untuk peristiwa kedua, pria berpeci hitam dan bersarung juga terekam kamera CCTV menggondol sepeda motor Honda Scoopy milik Kemis (55) warga Jalan Tambak Lumpang, Sukomanunggal.
Febri, putra dari Kemis mengatakan jika peristiwa pencurian tersebut terjadi sebelum sholat ashar. Dari kamera CCTV yang dilihat oleh Febri, pelaku berjumlah dua orang. Selain pria berpeci, satu pria mengenakan hoodie biru-merah tampak menjadi pengawas lingkungan sekitar.
"Dari rekaman cctv pencuri motor ini masuk ke kampung dibonceng temannya mengenakan sweater hoodie biru-merah dan bertopi," ujar Febri, Rabu (02/10/2022).
Febri menambahkan, kejadian tersebut diketahui usai ayahnya yang bangun dari tidur siang sekitar pukul 14.00 WIB. Ayahnya yang hendak membeli keperluan rumah kaget lantaran motor yang baru saja digunakan untuk sholat Jumat raib.
"Pas tahu hilang lalu dibantu tetangga periksa CCTV yang ada di kampung. Tampak motor ayah saya sudah dibawa," imbuh Febri.
Febri mengatakan jika dari rekaman CCTV kedua pelaku sempat berputar-putar di kampung mulai jam 12.00 WIB Sembari berboncengan mereka tampak ngobrol dengan mengendarai motor Mio merah bernopol N 5901 HZ.
Berita Terkait
-
Asal Usul Hari Pahlawan, Kenapa Diperingati Setiap 10 November?
-
Sudah ke Sekian Kali Bocah Mati Tertabrak Kereta Api di Surabaya, Terakhir di Margorukun
-
Video Driver Ojol 'Nyasar' Masuk Tol di Surabaya, Perekamnya Heboh Sendiri
-
Warung Nasi di Surabaya Jualan Gak Takut Rugi: Nasi, Sayur, Lauk dan Minum Cuma Rp 5 Ribu!
-
Sejarah Hari Pahlawan, Mengenang Perjuangan Pahlawan Setiap 10 November
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
-
Hore! Purbaya Resmi Bebaskan Pajak Bagi Pekerja Sektor Ini
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
Terkini
-
Resep Rendang Ayam Rumahan, Sajian dari Minang yang Mendunia
-
Ini 5 Sunscreen Vitamin C yang Efektif Mencerahkan & Melindungi Kulitmu
-
Waspada Ze Valente dan Vidal! Ong Kim Swee Siapkan Taktik Khusus Hadapi Lini Serang PSIM
-
DANA Kaget: Voucher Kopi Dadakan Hadir! Buka Linknya & Nikmati Kopi Tanpa Mikir Budget
-
Banjir Semarang Bikin Rute Kereta Api Daop 7 Berubah, KAI Tawarkan Refund Tiket 100 Persen!