Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Kamis, 10 November 2022 | 13:13 WIB
Ilustrasi kecelakaan di jalan raya. (freepik)

SuaraJatim.id - Tiga orang menjadi korban kecelakaan di Jalan Raya Sawahan, Desa Sidomulyo, Kecamtan Bangsal, Kabupaten Mojokerto. Akibat terlindas truk tronton, satu orang meninggal dan dua mengalami luka berat.

Kanit Gakum Satlantas Polres Mojokerto Iptu Wihandoko menyampaikan, kejadian nahas tersebut terjadi pada Rabu (9/11/2022) sekira pukul 16.30 WIB.

"Awalnya, kendaraan truk tronton bernopol N 9490 TE, yang berjalan dari arah barat ke timur, sesampainya di tempat kejadian mengalami pecah ban, sehingga hilang kendali lalu oleng ke kanan menabrak kendaraan sepeda motor yang berjalan dari arah timur ke barat berturut turut," ungkap Iptu Wihandoko, diberitakan SuaraJatimPost.com--jaringan SuaraMalang.id.

Lebih lanjut, Iptu Wihandoko mengatakan, posisi paling depan kendaraan sepeda motor Honda Vario S 4615 PV, sedangkan di belakangnya sepeda motor Honda Beat DK 3513 EX, dan posisi paling belakang kendaraan sepeda motor Supra S 4513 NG. Kemudian terjadilah kecelakaan lalu lintas.

Baca Juga: Ditabrak Truk Tangki, Ayah dan Anak Asal Mesuji Meninggal Dunia

"Diduga, pengemudi kendaraan truk tronton, Saehu (51), warga Desa Pager, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, kurang kontrol," jelasnya.

Menurutnya, akibat dari kejadian tersebut, Ahmad Zainul, pengendara sepeda motor Honda Vario S 4615 PV, meninggal dunia di TKP.

"Sementara itu, pengendara sepeda honda beat DK 3513 EX Dafa Ananda Aditya mengalami luka dan di rawat di RS Sidowaras Bangsal," tuturnya.

"Sedangkan, Arsit Ramadhan pengendara sepeda motor honda supra S 4513 NG mengalami luka dan dirawat di RS Sidowaras," pungkasnya.

Baca Juga: Lagi dan Lagi, Jalan Trans Kalimantan Menelan Korban, Supir Mobil Box Indomaret Tewas usai Kecelakaan

Load More