SuaraJatim.id - Sebuah pohon tumbang dan menimpa dua mobil di Jalan Raya Cangar-Pacet, Kabupaten Mojokerto. Satu orang pengemudi tewas di lokasi dan dua lainnya mengalami luka-luka.
Identitas korban meninggal Suwaji (58) merupakan warga Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Korban mengalami luka parah setelah mobil Toyota Rush dengan nopol N 1190 IJ yang dikemudikannya tertimpa pohon hingga ringsek.
"Korban meninggal di lokasi karena mengalami luka yang cukup parah. Mobilnya ringsek tertimpa pohon," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto Djoko Supangkat, Jumat (18/11/2022).
Sementara dua korban lainnyaSuwanto dan Riyanto (60) asal Dusun Beru, Desa/Kecamatan Bumiaji, Kota Batu Malang. keduanya mengalami luka-luka setelah mobil Daihatsu Grandmax dengan nopol AG 8897 EB yang ditumpangi tertimpa batang pohon.
Baca Juga: Puting Beliung Porak-porandakan Kudus, Belasan Pohon Tumbang dan Tutup Jalan Raya
"Dua orang mengalami luka sudah dievakuasi dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Sumbergelagah Pacet untuk mendapat perawatan intensif," ujarnya.
Djoko menuturkan, insiden pohon tumbang yang menimpa dua kendaraan itu terjadi sekira pukul pukul 22.05 WIB, Kamis (18/11) malam. Ketika itu wilayah Kabupaten Mojokerto telah dilanda cuaca ekstrem.
Bagaimana tidak, hujan dengan intensitas tinggi serta angin kencang melanda sebagian besar wilayah Bumi Majapahit. Akibatnya sebuah pohon jenis Sunu tumbang lantaran terkena angin yang sangat kencang.
"Saat tumbang itu langsung menimpa dua mobil yang melintas. Jenis pohonnya pohon Sunu, dengan ukuran diameter 90 sentimeter," ungkap Djoko.
Akibat peristiw itu Suwaji meninggal di tempat. Jenazah Suwaji langsung dievakuasi petugas, namun proses evakuasi berlangsung cukup lama. Lantaran kondisi kendaraan yang ringsek akibat tertimpa pohon.
Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Medan
"Proses evakuasi baru selesai pukul 02.00 dinihari tadi. Untuk akses dari Mojokerto menuju Batu via jalur Cangar sudah normal untuk saat ini," katanya.
Berita Terkait
-
Mensos Gus Ipul Tinjau Lokasi Sekolah Rakyat di Mojokerto, Siap Tampung Siswa SMP
-
Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan, Pemkab Mojokerto Gelar Musrenbang RKPD 2026
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Pohon Tumbang Timpa Pengendara di Depan Kodam Makassar, 2 Korban Terluka
-
Pohon Beringin Tumbang di Alun-Alun Pemalang Saat Salat Ied, Dua Orang Meninggal Dunia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani