SuaraJatim.id - Sebuah pohon tumbang dan menimpa dua mobil di Jalan Raya Cangar-Pacet, Kabupaten Mojokerto. Satu orang pengemudi tewas di lokasi dan dua lainnya mengalami luka-luka.
Identitas korban meninggal Suwaji (58) merupakan warga Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Korban mengalami luka parah setelah mobil Toyota Rush dengan nopol N 1190 IJ yang dikemudikannya tertimpa pohon hingga ringsek.
"Korban meninggal di lokasi karena mengalami luka yang cukup parah. Mobilnya ringsek tertimpa pohon," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto Djoko Supangkat, Jumat (18/11/2022).
Sementara dua korban lainnyaSuwanto dan Riyanto (60) asal Dusun Beru, Desa/Kecamatan Bumiaji, Kota Batu Malang. keduanya mengalami luka-luka setelah mobil Daihatsu Grandmax dengan nopol AG 8897 EB yang ditumpangi tertimpa batang pohon.
Baca Juga: Puting Beliung Porak-porandakan Kudus, Belasan Pohon Tumbang dan Tutup Jalan Raya
"Dua orang mengalami luka sudah dievakuasi dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Sumbergelagah Pacet untuk mendapat perawatan intensif," ujarnya.
Djoko menuturkan, insiden pohon tumbang yang menimpa dua kendaraan itu terjadi sekira pukul pukul 22.05 WIB, Kamis (18/11) malam. Ketika itu wilayah Kabupaten Mojokerto telah dilanda cuaca ekstrem.
Bagaimana tidak, hujan dengan intensitas tinggi serta angin kencang melanda sebagian besar wilayah Bumi Majapahit. Akibatnya sebuah pohon jenis Sunu tumbang lantaran terkena angin yang sangat kencang.
"Saat tumbang itu langsung menimpa dua mobil yang melintas. Jenis pohonnya pohon Sunu, dengan ukuran diameter 90 sentimeter," ungkap Djoko.
Akibat peristiw itu Suwaji meninggal di tempat. Jenazah Suwaji langsung dievakuasi petugas, namun proses evakuasi berlangsung cukup lama. Lantaran kondisi kendaraan yang ringsek akibat tertimpa pohon.
Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Medan
"Proses evakuasi baru selesai pukul 02.00 dinihari tadi. Untuk akses dari Mojokerto menuju Batu via jalur Cangar sudah normal untuk saat ini," katanya.
Kontributor : Zen Arivin
Berita Terkait
-
Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan, Pemkab Mojokerto Gelar Musrenbang RKPD 2026
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Pohon Tumbang Timpa Pengendara di Depan Kodam Makassar, 2 Korban Terluka
-
Pohon Beringin Tumbang di Alun-Alun Pemalang Saat Salat Ied, Dua Orang Meninggal Dunia
-
Kronologi Pohon Tumbang di Pemalang Saat Salat Id: 2 Tewas, 17 Terluka
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
LKPJ Gubernur Jatim 2024: Fraksi DPRD Apresiasi dengan Sejumlah Catatan
-
Kronologi Mobil BMW Terbang di Tol Gresik yang Belum Tersambung
-
Asisten Masinis Tewas Usai KA Jenggala Tabrak Truk, PT KAI Tempuh Jalur Hukum
-
Dua Gudang Penyimpanan Bahan Baku Sandal Milik Pabrik Sepatu Legendaris di Surabaya Ludes Terbakar
-
Pemprov Jatim Didesak Ikuti Jabar Tentang Pajak Kendaraan Bermotor, Kiai Asep Pasang Badan