Kini penyakit itu semakin akut setelah bek kiri Lucas Hernandez robek ligamen anteriornya tepat saat Australia mencetak gol Selasa lalu.
Pemain Bayern Muenchen itu bahkan terpaksa absen sampai turnamen ini. Tetapi pelatih Didier Deschamps memiliki pengganti yang tepat pada diri Theo Hernandez yang juga adik Lucas, yang tampil sama menawannya dengan sang kakak sewaktu menghadapi Australia.
Ini membuat sektor pertahanan Prancis tetap sepercaya diri seperti sebelumnya sehingga sayap pertahanan mereka bisa terlindung dari Denmark yang kerap menyerang dari sektor mana pun, termasuk dari kedua sayapnya.
Deschamps juga tak bisa menurunkan Kingsley Coman karena masalah panggul. Kabar baiknya dia sudah bisa menurunkan Raphael Varane yang saat melawan Socceroos menepi. Ini menjadi isyarat bahwa Dayot Upamecano dan Ibrahima Konate harus rela tak lagi menjadi starter.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Buntu di Al Bayt Stadium, Inggris dan Amerika Serikat Berbagi Poin
Tetapi itu tak akan membuat kekokohan benteng pertahanan Prancis berkurang. Sebaliknya, Denmark akan lebih sibuk menangkis serangan kuartet Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe dan Olivier Giroud, ketimbang memikirkan cara menembus Raphael Varane cs di daerah pertahanan Prancis.
Denmark juga kehilangan salah satu pemain intinya setelah gelandang Thomas Delaney terserang cedera kala melawan Tunisia. Dia mungkin absen lebih dari satu pertandingan.
Selebihnya, Kasper Hjulmand tidak direpotkan oleh masalah cedera lainnya, termasuk playmaker Christian Eriksen.
Tetapi ketidakhadiran Delaney membuat Eriksen bisa lebih beroperasi lebih ke dalam mendekati pertahanan sendiri bersama Pierre-Emile Hojbjerg. Ini bisa mempengaruhi kuantitas pasokan bola dari tengah kepada Kasper Dolberg.
Dolberg sendiri kemungkinan dipasang sejajar dengan Andreas Skov Olsen dan Mikkel Damsgaard yang kali ini mungkin diturunkan sejak awal pertandingan.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Belanda Ditahan Ekuador 1-1, Qatar Dipastikan Gugur!
Tiga penyerang dalam formasi 3-4-3 menjadi pilihan ideal ketimbang menaruh dua striker saat menghadapi Tunisia, mengingat Prancis jauh lebih ofensif ketimbang lawan pertama Denmark.
Berita Terkait
-
Breakingnews! Kevin Diks Cedera
-
Posisi Tak Biasa Kevin Diks dan Kemenangan Copenhagen Atas Randers, Bukti Nyata Pemain Serba Bisa
-
Kevin Diks Jadi Kapten Bawa Copenhagen Perkasa Kalahkan Randers FC di Liga Denmark
-
Denmark Murka: AS Beri Tekanan Tak Termaafkan pada Greenland!
-
Bangun Tidur Dapat Pesan dari Donald Trump, Warga Greenland Dirayu Gabung AS
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!