SuaraJatim.id - Pencarian korban bencana alam gempa bumi Cianjur Jawa Barat ( Jabar ) terus dilakukan oleh Tim SAR gabungan Polri, TNI, dan Basarnas di sejumlah titik.
Tim pada akhirnya menemukan lagi jenazah korban gempa Cianjur yang tertimbun longsor di RT 03 RW 01 Kampung Cugenang, Desa Cijedil di hari keenam pencarian setelah gempa 5,6 Magnitudo.
Menurut Komandan Pasukan (Danpas) Tim SAR Resimen II Pasukan Pelopor Korps Brimob Polri I Nyoman Sudiarta, jumlah korban ditemukan meninggal dunia sebanyak empat orang, terdiri atas dua laki-laki, satu perempuan dan anak-anak.
"Jenazah pertama ditemukan pukul 07.55 WIB, satu korban jenis kelamin laki-laki," kata Nyoman, dikutip dari ANTARA, Sabtu (26/11/2022).
Pencarian berikutnya pukul 09.24 WIB ditemukan satu lagi jenazah laki-laki dewasa. "Jenazah wanita dan anak-anak ditemukan pukul 09.45 WIB," kata Nyoman.
Dalam pencarian hari keenam ini, Tim SAR Resimen II Pasukan Pelopor Korps Brimob Polri menurunkan 26 personel ke Kampung Cugenang, Desa Cijedil.
Proses pencarian juga menggunakan dua alat berat (ekskavator) dari Kementerian PUPR. Di lokasi tersebut dilaporkan ada 34 warga hilang sejak gempa disertai longsor terjadi pada Senin (21/11).
Selain di RT 03 RW 01 Kampung Cugenang, Desa Cijedil, Tim SAR gabungan diperkuat Tim K-9 Polri masih melanjutkan kegiatan pencarian korban gempa Cianjur di Kampung Cicadas, Desa Cijedil Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur
Hingga Jumat (25/11), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat jumlah korban jiwa akibat gempa Cianjur mencapai 310 jiwa.
Baca Juga: Solidaritas Siswa SMP N 5 Purwokerto untuk Korban Gempa Cianjur
Gempa juga mengakibatkan kerusakan 363 sekolah, 144 rumah ibadah, tiga fasilitas kesehatan, dan 16 perkantoran. Terdapat 1.120 kepala keluarga mengungsi yang terdiri atas 58.362 jiwa.
Sementara itu, bantuan bagi para korban bencana ini datang dari berbagai kalangan. Dari Jawa Timur sendiri, bantuan datang dari Pemkot Surabaya yang mengirim sejumlah barang dan makanan.
Kemudian dari sejumlah polres, misalnya Polres Malang, Jember, Jombang, Sidoarjo dan Polda Jatim. Kemudian bantuan juga disalurkan oleh sejumlah pondok pesantren.
Berita Terkait
-
Solidaritas Siswa SMP N 5 Purwokerto untuk Korban Gempa Cianjur
-
Catat! Jadwal One way Puncak Bogor Tetap Berlaku, Wisatawan Diminta Waspada
-
Baznas Dharmasraya Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur
-
Gegara Ridwan Kamil, Ibu-Ibu di Tenda Pengungsian Gempa Cianjut Tetiba Jago Bahasa Inggris
-
Peduli Gempa Cianjur, Polda Sumut Serahkan Bantuan Kemanusiaan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Pelukan di Bawah Abu Gunung Semeru: Kisah Dramatis Imron Hamzah Gendong Putra Lari dari Wedus Gembel