SuaraJatim.id - Petinggi Sunda Empire, Lor Rangga atau Ki Rangga Sasana meninggal dunia pagi tadi. Ia meninggal dunia setelah masuk rumah sakit semalam, Selasa (06/12/2022).
Dirawat intensif beberapa jam, paginya setelah subuh--tepatnya pukul 05.39 WIB, Ia meninggal dunia di Rumah Sakit Mutiara Bunda Tanjung Jecamatan Tanjung Kabupaten Brebes Jawa Tengah ( Jateng ), Rabu (07/12/2022).
Kabar meninggalnya pria yang belum lama ini ditunjuk menjadi Manajer klub Persab Brebes itu juga dibenarkan oleh Ketua Umum Persab Brebes Heri Fitriansyah.
"Benar, meninggal dunia tadi pagi sekitar pukul 05.30 WIB di Rumah Sakit Mutiara Bunda Brebes," ujar Heri, dikutip dari suarajateng.id jejaring media suarajatim.id, Rabu (7/12/2022).
Berdasarkan informasi dari keluarga yang didapat Heri, Lord Rangga sempat dirawat di rumah sakit tersebut sebelum meninggal.
"Informasi saudaranya, baru masuk rumah sakit itu tadi malam," ungkapnya.
Heri menyebut meninggalnya Lord Rangga merupakan kehilangan bagi Persab Brebes karena merupakan manajer dan salah satu calon ketua umum Persab Brebes.
"Statusnya masih calon ketua umum Persab Brebes yang akan menggelar kongres akhir bulan ini," ujarnya.
Sebelumnya, informasi meninggalnya Lord Rangga tersebar di grup-grup WhatsApp Rabu pagi. Informasi ini juga dibagikan di media sosial, salah satunya akun Facebook @infodesagrinting.
Baca Juga: Meninggal di Rumah Sakit, Ini Profil Lord Rangga Pemimpin Sunda Empire
Desa Grinting merupakan desa asal Lord Rangga di Kabupaten Brebes sebelum kini tinggal di Desa Negla, Kecamatan Losari, Brebes.
"Turut berduka cita atas wafatnya Lord rangga Smoga khusnul khotimah. Assalamualaikum Innalillahi wainna ilaihi rojiun Telah meningal dunia Lord Rangga pada hari ini pukul 5.39 Rabu 7 Desember 2022 di Rumah Sakit Mutiara Bunda tanjung Kec Tanjung Kab Brebes Prov Jateng," tulis akun tersebut.
Diketahui, Lord Rangga resmi ditunjuk menjadi manajer Persab Brebes sejak 2 Agustus 2022 dalam proses pemilihan ketua umum Persab Brebes periode 2022-2027.
Tag
Berita Terkait
-
Meninggal di Rumah Sakit, Ini Profil Lord Rangga Pemimpin Sunda Empire
-
Candaan Terakhir Lord Rangga Jelang Meninggal Dunia, Sebut Gedung Sate Pusat Telekomunikasi Pertama di Dunia
-
Lord Rangga Petinggi Sunda Empire Meninggal Dunia di Brebes
-
9 Fakta Perjalanan Hidup Lord Rangga Petinggi Sunda Empire yang Hari Ini Meninggal Dunia
-
Lord Rangga Sunda Empire Meninggal Dunia, Warganet: Dunia Sedang Tidak Baik-baik Saja
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel