Scroll untuk membaca artikel
Fabiola Febrinastri | Restu Fadilah
Selasa, 20 Desember 2022 | 18:07 WIB
Ilustrasi mendapatkan uang. (Dok: Pexels)

SuaraJatim.id - Pada dasarnya, cara mudah mendapatkan uang tambahan sendiri cukup mudah dipraktekkan oleh para pemula sekalipun. Bagi Anda yang sedang mencari uang tambahan tersebut, maka tidak perlu bingung. Berikut ini merupakan ulasan artikel mengenai tips memperoleh penghasilan tambahan yang mudah untuk dipraktekkan bagi para pemula.

Berbagai Macam Cara Mendapatkan Uang Tambahan Yang Wajib Diketahui Para Pemula

Apabila Anda mempunyai banyak waktu luang dan masih bingung ingin memanfaatkannya dengan cara apa, maka dari itu tidak ada salahnya untuk mencari penghasilan tambahan. Jika Anda belum tahu cara memperoleh penghasilan tambahan tersebut, maka simak ulasan artikel yang ada di bawah ini untuk lebih jelasnya lagi.

1.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Jualan Camilan dan Pasarkan Secara Online

Baca Juga: Tak Mengeluarkan Uang, Ini Deretan Inspirasi Kado di Hari Ibu

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan yaitu dengan berjualan camilan, sebab tidak sedikit orang yang suka ngemil di sela-sela kesibukannya. Anda bisa menjualnya secara langsung melalui tetangga sekitar rumah dan juga melakukan promosi secara online. Baik itu melalui sosial media seperti facebook, Instagram, twitter, dan juga marketplace.

Bahkan, Anda bisa memberikan tawaran gratis ongkos kirim untuk para pembeli yang memesan camilan dalam jumlah yang banyak. Tentunya penghasilan Anda menjadi semakin bertambah berkat pemasaran camilan yang dilakukan secara online tersebut bukan?

2.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Membuka Endorsement

Apabila Anda mempunyai banyak followers dan juga aktif di sosial media, maka tidak ada salahnya untuk menawarkan jasa endorsement untuk mendapatkan tambahan penghasilan. Anda dapat menawarkan jasa endorsement tersebut kepada beberapa brand yang membutuhkan promosi di sosial media.

Apabila Anda berhasil melakukan kerjasama dengan brand tersebut, maka nantinya tidak hanya mendapatkan fee untuk setiap postingan yang dibagikan di feed saja. Melainkan Anda juga akan mendapatkan produk dari brand tersebut secara cuma-cuma alias gratis, menarik sekali bukan?

Baca Juga: Waspada! Ini Beberapa Modus Penipuan Digital yang Manfaatkan Kelengahan Calon Korban

3.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Melakukan Investasi

Saat ini sudah banyak orang yang mendapatkan penghasilan tambahan dengan melakukan investasi pada instrumen tertentu dalam jangka panjang. Dengan begitu, uang yang telah Anda simpan ke dalam instrumen investasi itu tadi menjadi semakin berkembang lebih banyak lagi.

Apabila Anda belum begitu berani melakukan investasi di saham maupun cryptocurrency, maka tidak ada salahnya untuk mencoba reksa dana yang minim tingkat risikonya. Namun sebelumnya Anda juga harus tahu prinsip investasi terlebih dahulu sebelum terjun langsung. Selain itu Anda juga harus ingat bahwa semakin tinggi imbal hasil yang didapatkan, tentunya risiko yang dihadapi juga sebanding.

4.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Menawarkan Jasa Desain Grafis

Tips memperoleh penghasilan tambahan selanjutnya yaitu dengan menawarkan kemampuan desain grafis yang Anda miliki. Pastinya setiap bisnis membutuhkan jasa seorang desain grafis untuk melakukan promosi terhadap barang maupun jasa yang ditawarkannya.

Maka dari itu, peluang usaha yang satu ini bisa Anda manfaatkan karena banyak yang membutuhkannya. Biasanya desain yang dibutuhkan mencakup pembuatan logo, spanduk, banner, poster, dan bahkan management postingan di media sosial.

5.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Menjadi User Tester

Sebenarnya peluang usaha yang satu ini banyak diminati orang-orang karena nantinya Anda hanya bertugas menjadi user tester saja. Biasanya Anda akan diminta untuk mengetes pemakaian website maupun aplikasi yang sedang berada dalam tahap pengembangan dan bahkan mengisi beberapa survei yang dibutuhkan.

Menariknya lagi, Anda akan mendapatkan penghasilan sebesar $2 sampai dengan $10 untuk setiap pengujian. Beberapa alat yang dibutuhkan kurang lebih hanya webcam dan juga mikrofon saja untuk merekam sesi pengujian itu tadi.

6.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Menjalankan Tugas di Aplikasi Android

Kini sudah ada banyak sekali aplikasi android yang bisa Anda jadikan untuk memperoleh penghasilan tambahan. Di mana nantinya Anda hanya perlu menjalankan beberapa tugas saja mulai dari mengunduh aplikasi hingga memainkan game di sana.

Setelah semua tugas tersebut berhasil Anda lakukan maka nantinya Anda akan memperoleh transferan uang dalam bentuk reward atau poin. Bahkan, Anda bisa langsung dikirimi uang mulai dari $0.1 sampai dengan $1 dollar untuk setiap tugasnya melalui Paypal sebagai imbalannya.

7.   Cara Mudah Mendapatkan Uang dengan Menjadi Driver Online

Terakhir, Anda bisa menjadi seorang driver online untuk memperoleh penghasilan tambahan setiap harinya, salah satunya yaitu melalui platform Grab. Di mana penghasilan Grab driver ini cukup tinggi, maka dari itu tidak heran jika banyak orang yang mulai mengikutinya sebagai pekerjaan tetap.

Untuk itu, Gabung Jadi Mitra GRAB sekarang juga melalui situs website resminya di www.register.grab.com/id/ supaya penghasilan Anda bertambah banyak. Jika sudah selesai, nantinya pihak Grab akan menghubungi Anda secara langsung untuk datang ke kantor resminya. Namun sebelumnya Anda harus memenuhi ketentuan maupun persyaratan dari pihak Grab terlebih dahulu. 

Di mana batas usia Anda sebagai calon mitra Grab maksimal yaitu 60 tahun, lalu lengkapi beberapa dokumen (STNK, KTP, SIM, SKCK, BUKU TABUNGAN) asli dan pastikan masa aktifnya masih berlaku semua. Tentunya usia kendaraan Anda juga tidak boleh lebih dari 8 tahun supaya bisa lolos sebagai driver Grab nantinya.

Demikian ulasan artikel mengenai berbagai macam cara mudah mendapatkan uang tambahan yang wajib diketahui oleh para pemula. Dengan begitu, Anda bisa langsung mempraktekkannya sekarang juga karena tips mendapatkan uang yang ada di atas tadi begitu gampang diikuti.

Load More