SuaraJatim.id - Hotman Paris yang menemani Venna Melinda di Gedung Ditreskrimum Polda Jawa Timur (Jatim) menjelaskan, kliennya tidak akan mau berdamai dengan Ferry Irawan. Bahkan dirinya sempat berkelakar jika saat ini dia lebih ganteng dari terlapor.
Hotman Paris datang ke Polda Jatim bersama Venna Melinda untuk melengkapi kekurangan berkas laporan hari ini, Kamis (26/01/2023). Ia datang siang tadi sekitar pukul 10.30 WIB. Venna juga dikabarkan bakal bertemu dengan Ferry.
Hotman Paris menegaskan, selain kliennya sudah tidak mau lagi berdamai, Venna juga memastikan kalau sudah tidak cinta lagi dengan mantan suami yang menikahinya kurang lebih setahun lalu itu.
"Kamu mau berdamai? Tidak mau berdamai? Kau tidak cinta lagi? Atau sudah terlalu menderita? Memang sih aku sekarang lebih ganteng dari dia, gimana coba," ujarnya pada Venna Melinda di depan awak media, Kamis (26/1/2023).
Mendengar pertanyaan tersebut, Venna Melinda tampak menahan senyumnya. Namun dia tetap menjawab pertanyaan dari Hotman Paris tersebut.
"Yang pasti seperti yang saya sebutkan, kalau dia tidak mau mengakui perbuatannya, tetapi selalu minta maaf, sampai ada beberapa video yang Ia kirimkan. Tapi saya juga enggak jelas minta maafnya untuk apa," ujar Venna.
Menurut mantan finalis Putri Indonesia 1994 ini, jika sebelumnya Ferry sempat mengakui KDRT yang ia lakukan di BAP awal, namun saat ini berubah arah.
"Di BAP pertama dia sudah mengakui, sekarang setelah ada lawyer dia tidak mengakui lagi, jujur dari hati yang paling dalam, harapan saya pupus," terang Venna.
Tak hanya di BAP, Venna juga menerima beberapa video permintaan maaf Ferry yang dikirimkan pasca-kejadian KDRT tersebut di salah satu hotel di Kota Kediri.
"Yang jelas video itu dikirimkan Ferry pada saya itu tanggal 8 pada saat saya melaporkan Ferry Irawan ke Polresta Kediri, setelah saya visum," ujarnya.
"Kemudian tanggal 9, setelah dia bertemu saya di Polda, setelah dia mengakui juga di BAP yang pertama," ungkap ibu dari Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.
Tak berhenti disitu, pengacara kondang Hotman Paris Kembali menyela, jika nantinya video yang dibawa Venna Melinda ini, menjadi bukti tambahan ke penyidik.
"Dan bukti video itu lah, yang dikasih sebagai tambahan bukti, mungkin bahwa diawal penyelidikan kasus ini, si Ferry mengaku dan bahkan minta maaf. Namun di depan pengacara si Ferry mengatakan kalau itu bukan darah, jadi tidak ada perdamaian," sela Hotman.
Hotman menambahkan, dan memastikan tidak ada mediasi pada keduanya, yakni Venna Melinda dan Ferry Irawan.
"Tidak ada mediasi, tidak ada perdamaian, akan cerai juga. Orang kan kalau sudah ditahan minta apa suka-suka dia, tetapi penyidik yang menentukan," katanya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
5 Potret Calon Menantu Hotman Paris Winona, Tampil Memukau dengan Baju Cheongsam dari Desainer Terkenal di Acara Sangjit
-
Yakin Putranya Verrell Bramasta Bisa Jadi Politisi Hebat, Venna Melinda: Dia 10 Kali Lebih Capable Dari Saya
-
Public Speaking Verrell Bramasta di Rapat DPR Bikin Tercengang, Profil Mentereng Orang Tuanya Ikut Disorot
-
Razman Arif Nasution Tak Ditahan Meski Sudah Tersangka dan Dilimpahkan ke Kejari: Saya Kooperatif
-
6 Artis Pernah Berseteru dengan Farhat Abbas, Terbaru Denny Sumargo
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini