SuaraJatim.id - Tiga nama pemain sepak bola muda diajukan masuk naturalisasi jelang gelaran Piala Dunia U20 tahun ini oleh pelatih Shin Tae-yong. Ketiganya adalah Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.
Ketiga pemain itu merupakan kelahiran Belanda alias Londo. Mereka disiapkan oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menghadapi gelaran Piala Dunia U20 nanti. Hal ini dipastikan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Erick Thohir mengatakan, tahapan proses naturalisasi ini sudah sesuai rencana. Saat ini surat permohonan naturalisasi itu sudah sampai di Presiden Joko Widodo.
"Naturalisasi clear. Suratnya sudah kita kirim dan Pak Presiden Joko Widodo sudah buat tembusan ke DPR. Tapi saat ini DPR tengah menjalani masa reses dan rencananya tanggal 13 Maret semua berkas akan didorong ke DPR," kata Erick Thohir kemarin, Jumat (10/03/2023).
Baca Juga: Timnas Israel Ditolak Indonesia di Piala Dunia U20? Ini Kata Erick Thohir
Saat ini, Justin Hubner membela Wolverhampton Wanderers U-21 di Inggris. Ivar Jenner bermain untuk Jong Utrecht di Belanda, sedangkan Rafael Struick saat ini memperkuat ADO Den Haag di Belanda.
Sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20, Indonesia dipastikan tidak ingin numpang lewat. Untuk itu dibutuhkan pemain mumpuni untuk turun di kejuaraan dua tahunan bergengsi yang diprakarsai FIFA tersebut.
Tim besutan Shin Tae-yong itu saat ini telah berproses dan baru saja mengikuti Piala Asia U-20 di Uzbekistan. Hanya saja langkah Hokky Caraka dan kawan-kawan harus terhenti di babak penyisihan setelah hanya mengumpulkan empat poin dari empat pertandingan.
Masuknya tiga pemain naturalisasi jelas diharapkan mampu mendongkrak performa timnas muda pada Piala Dunia U-20. Apalagi ketiga pemain keturunan tersebut sebelumnya pernah bergabung dalam latihan bersama.
Piala Dunia U-20, bergulir 20 Mei hingga 11 Juni dan bakal digelar di enam stadion yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Jakabaring (Palembang), Si Jalak Harupat (Bandung), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Bali).
Berita Terkait
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Golput Meski Ber-KTP DKI Jakarta? Ini Penyebabnya
-
7 Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia Bocor, Gelandang Serang Feyenoord Masuk Daftar?
-
7 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia Bocor di Foto Marselino Ferdinan dengan Ordal PSSI?
-
Pantas Timnas Main Gacor Lawan Arab, Ini 4 WAGS Pemain Naturalisasi yang Hadir di GBK: Cantiknya Nggak Ada Obat!
-
Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
4 Surat Pendek yang Bisa Diamalkan Usai Sholat Fardu
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?
-
Terungkap! Rahasia di Balik Pembunuhan Sadis yang Menggemparkan Gresik
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan