SuaraJatim.id - Ali Mannagalli Parawansa merupakan anak bungsu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Di usianya yang terbilang masih sangat muda dan minim pengalaman politik, dirinya langsung diberi mandat sebagai Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur. Ia dilantik langsung oleh Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, pada 22 April 2022 lalu.
Serta ia juga diberikan mandat sebagai ketua forkom Milenial Demokrat Jatim. Tidak sampai satu tahun ia mengemban jabatan tersebut, Ia memilih cabut meninggalkan Demokrat.
Keputusannya untuk keluar dari partai tersebut langsung beredar setelah unggahan video di akun pribadi Ali yang mengatakan jika dirinya keluar dari DPD Partai Demokrat Jatim. Serta ada unggahan surat pengunduran dirinya.
Pengurus DPD Demokrat Jatim pun akhirnya tidak bisa membendung informasi tersebut. Secara tegas mereka memastikan jika anak kandung Khofifah itu keluar dari partai tersebut. Kondisi itu malah dimanfaatkan beberapa partai lain. Berharap Ali akan berlabuh ke partainya.
Kondisi itu ternyata tidak membuat Emil naik darah. Ia sangat santai menanggapi keluarnya Ali dari partainya. "Keputusannya (Ali Mannagalli Parawansa) harus kita hargai," kata Emil, saat ditemui di Gedung Negara Grahadi, Senin (13/3/2023).
Secara pribadi, Emil mengakui sering berkomunikasi dengan Khofifah terkait karir planning Ali. "Secara personal, komunikasi di belakang layar itu yang banyak orang tidak mengetahui sebenarnya. Jalur akademis dan profesional itu banyak dibahas," ujarnya.
Karena itu, suami Arumi Bachsin ini, sangat mendukung keputusan yang diambil Ali. Dirinya tidak mau melarang semua keputusan yang diambil oleh politisi muda itu. Ia tidak mau, karena dirinya sebagai ketua partai, lantas dirinya melarang kepergian Ali.
"Saya harus melihat bukan hanya sebagai afiliasi partai, tapi personal. Kalau pingin jalurnya seperti jalur saya di World Bank, masa karena saya sekarang megang partai tidak boleh. Masih umur 22 lho, sama 22 tahun saya kerja di World Bank," kata Emil.
Sementara itu, Agus Mahfudz Fauzi salah satu pengamat politik berpandangan, Ali hanya bermodal percaya diri sebagai anak dari Gubernur Jatim. Selain itu, tidak ada. Bahkan, tidak ada prestasi yang dibuat selama setahun menjadi wakil ketua DPD Demokrat Jatim.
"Seharusnya, dengan jabatan yang diberikan, Mas Ali ini harus fokus membesarkan partai dan dirinya. Berkarya dengan jabatan yang diberikan. Sehingga, dapat mempermudah ia dan partainya," ujarnya.
Menurutnya, Ali masih sangat labil. Bahkan ia menilai bahwa, Ali merasa semua partai membutuhkan dirinya. "(Ali) Masih labil. Padahal yang dibutuhkan partai itu adalah siapa yang memiliki modal sosial besar. Selain modal kapital lainnya," bebernya.
Bermodalkan nama besar orang tua juga, menurutnya bukan modal utama. Apalagi, untuk persiapan kontestasi pemilu 2024 nanti. Dengan sikap seperti itu, ia memprediksikan bahwa, akan merugikan dirinya dan partai yang dimasukinya nanti.
"Seharusnya, dengan status putra bu Khofifah itu, tidak terlalu bangga. Tapi, dapat memainkan peran agar lebih dekat dengan masyarakat. Sehingga, dapat membantu ia dalam pilkada 2024 nanti," ujarnya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
-
Kekayaannya Belasan Miliar, Emil Dardak Larang Arumi Bachsin Pakai Perhiasan Murah : Bikin Malu
-
Girangnya Arumi Bachsin Dibawakan Kerupuk Seplastik Besar oleh Suami: Lebih Romantis dari Mawar Merah
-
Beda Kelas Arumi Bachsin vs Selvi Ananda, Ada yang Rela Pakai Perhiasan Murah walau Ibu Pejabat
-
Menaksir Harga Perhiasan Selvi Ananda Vs Arumi Bachsin, Bak Langit dan Bumi?
-
5 Potret Kesederhanaan Arumi Bachsin, Padahal Suami Punya Harta Miliaran Rupiah
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang