SuaraJatim.id - Nama Prabowo Subianto memang banyak disebut-sebut layak mendampingi Ganjar Pranowo sebagai cawapres. Namun Prabowo yang sampai sekarang masih masuk top survei capres agaknya belum terlalu tertarik.
Prabowo sendiri sekarang menjabat sebagai Ketua Umum Gerindra sekaligus menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) RI. Hasil keputusan partai, Prabowo akan diusung kembali sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 nanti.
Dalam sebuah kesempatan, Prabowo mengatakan kalau saat ini Partai Gerindra telah cukup kuat sehingga berani mencalonkan dirinya menjadi calon presiden.
"Partai saya agak kuat juga sekarang sudah dicalonkan Capres kecuali nanti ada perkembangan dinamika," kata Prabowo, sepreti dikutip dari suara.com beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Al Ghazali dan El Rumi Gabung ke Gerindra, Warganet Malah Komentar Julid
Sementara itu, kader Gerindra di daerah pun segendang sepenarian. Ketua DPD Partai Gerindra Jatim, Anwar Sadad, misalnya. Ia menegaskan, kader seluruh Jatim siap memenangkan Prabowo sebagai capres, bukan sebagai calon wakil presiden.
"Saya tegaskan, tidak ada keinginan kader untuk Pak Prabowo sebagai cawapres. Ini karena sejak awal, komitmen kami kader di Jawa Timur menginginkan agar Pak Prabowo maju sebagai capres, sebagaimana hasil Rapimnas," katanya, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Jumat (28/4/2023).
Menurut Sadad yang juga Wakil Ketua DPRD Jatim ini, tidak ada pilihan untuk Prabowo sebagai cawapres, karena hasil riset sejumlah lembaga survei, nama Prabowo masih konsisten unggul sebagai capres.
"Bahkan, sampai hari ini akar rumput di Jawa Timur tetap menginginkan Prabowo sebagai capres. The Last Battle kami menyebutnya, dan semua kader yakin 2024 adalah Pak Prabowo presiden," ujarnya.
Dia sadar, dinamika masih akan terjadi sampai Oktober 2023 mendatang hingga saat pendaftaran calon. "Momen pendaftaran di KPU kami yakin Pak Prabowo akan mendaftar sebagai capres," jelasnya.
Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Iwan Bule Gabung Partai Gerindra
Sebelumnya, santer diisukan bahwa Prabowo diminta Presiden Jokowi untuk mendampingi Ganjar Pranowo sebagai pasangan capres-cawapres. Kabar ini berhembus setelah PDI Perjuangan mendeklarasikan Ganjar sebagai calon presiden.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Prabowo Marah Rakyat Bikin Pusing Pemerintah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Tepis Isu Matahari Kembar, Idrus Marham Sebut Ada Pihak yang Hendak Benturkan Prabowo dengan Jokowi
-
Prabowo Prihatin Sejumlah Hakim Ditangkap karena Suap, Akui Penegakan Hukum Masih Ada Celah
-
Istana Respons Isu Reshuffle Kabinet Merah Putih, Mensesneg: Bukan Nggak Ada, Tapi...
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani