SuaraJatim.id - Wasekjen DPP PDI Perjuangan, Arif Wibowo meminta seluruh anggota fraksi di DPRD provinsi dan kabupaten/kota se-Jawa Timur untuk mencermati dan mengawal penyusunan daftar pemilih tetap (DPT) yang sudah diumumkan KPU setempat.
Hal tersebut disampaikan dalam acara Bimtek Fraksi PDI Perjuangan DPRD provinsi dan kabupaten/kota se-Jawa Timur di Hotel Borobudur, Jakarta yang berlangsung selama 4 hari, 22-25 Juni 2023.
Menurutnya persoalan DPT, terutama data pemilih ganda masih membutuhkan perhatian serius.
“Dewan Pimpinan Partai di setiap tingkatan untuk terlibat aktif mengikuti tahapan Pemilu secara ketat, bersungguh-sungguh, dan bertanggung jawab,” ujarnya di Jakarta, dikutip Jumat (23/6/2023).
Baca Juga: Terjun Langsung Pantau Gladi Resik Bulan Bung Karno, Puan: Kita Gebrak GBK Besok!
Arif menegaskan, dewan pimpinan partai di setiap tingkatan harus mengawal penyusunan daftar pemilih secara berjenjang untuk menjamin terpenuhinya hak konstitusional warga negara untuk memilih. “Terutama pencermatan terhadap daftar pemilih tetap (DPT) pada tanggal 6 Juni sampai 4 Juli 2023,” jelasnya.
Ia menilai ini penting untuk mengantisipasi kegandaan data pemilih, pemisahan TPS dalam satu keluarga, potensi elemen data invalid, termasuk data anomali, dan TPS lokasi khusus yang tidak sesuai dengan ketentuan.
“Sampai hari ini kegandaan data pemilih kita masih cukup besar, dalam jumlah yang lebih dari dua juta kegandaan di seluruh Indonesia. Sebab itu, dimintakan agar kegandaan data pemilih, kelak, pada saatnya kita melakukan pemungutan suara sudah tidak terjadi lagi,” ungkapnya.
Peran struktural partai dinilai penting. Karena itu, dia meminta untuk bergerak secara massif, intensif, dan sistematis.
“Peran partai dan seluruh aparatur partainya itu sangat dibutuhkan. Demikian masih banyaknya potensi elemen data yang invalid terkait dengan NIK, nama alamat dan sebagainya yang menyangkut pemilih,” terangnya.
Baca Juga: PDIP Kirim Pesan dan Dukung Pencalonannya Sebagai Depok Pertama, Kaesang Pangarep: Belum Saya Balas
“Tentu kerja ini memang kerja yang bersifat massif, intensif, dan sistematis yang akan melibatkan seluruuh jajaran Partai kita mulai dari tingkat pimpinan daerah sampai dengan tingkat Anak Ranting. Itulah sebabnya, seluruh petugas Partai kita yang menjadi anggota fraksi diwajibkan untuk terlibat aktif melakukan pengawalan,” ungkapnya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
-
Nama Tak Ada di DPT? Tenang Masih Bisa Nyoblos Kok, Ini Caranya!
-
Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin Pede Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
Blak-blakan Hasto Sebut Keterlibatan Partai Coklat di Pilkada Sumut: Jangan karena Menantu Jokowi, Segala Cara Dipakai
-
Kebagusan Jadi Lokasi Megawati dan Keluarga Untuk Mencoblos di Pilkada Jakarta
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei