SuaraJatim.id - Pemprov Jatim melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) meminta tugu perguruan silat dibongkar.
Kepala Bakesbangpol Jatim, Eddy Supriyanto mengungkapkan, telah menyampaikan imbauan pembongkaran tugu perguruan silat tersebut kepada Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Provinsi Jatim.
Dia berharap, tugu tersebut dibongkar secara mandiri oleh masing-masing perguruan silat.
“Pembongkaran secara mandiri ini bisa dilakukan masing-masing pengurus perguruan silat guna menjaga kondusivitas di Jatim, dengan limit waktu pertengahan bulan Agustus 2023,” ujarnya dikutip dari beritajatim.com, Rabu (12/7/2023).
Baca Juga: Gubernur Khofifah Ajak Siswa Kuatkan Karakter Sebagai Pelajar Pancasila
Dia menjelaskan, saat rapat dengan Polda Jatim pada 26 Juni 2023 banyak masukan dari beberapa pihak. Salah satu penyebab konflik adanya tugu perguruan silat yang menjadi penanda daerah kekuasaan.
“Kalau ada tugu yang rusak, mereka akan marah dan menyerang lawannya yang dianggap merusak. Antisipasinya, salah satunya adalah pembongkaran tugu yang ada di tanah negara atau fasum. Sampai hari ini belum ada yang membongkar. Kami beri toleransi sampai pertengahan Agustus 2023," katanya.
Usulan mengenai pergantian tugu perguruan silat juga disampaikan salah satu bupati di Jatim. Sang bupati, kata Eddy, mengusulkan untuk mengubahnya menjadi tugu Pancasila. Pihaknya mengaku menyambut baik.
"Mungkin pembongkaran tugu butuh biaya. Sebenarnya kami juga berat hati, pro kontra pasti terjadi dengan imbauan pembongkaran tugu itu. Kami tetap akan merangkul yang kontra. Ini demi kerukunan dan kebaikan bersama. Ada sebanyak 870 tugu di fasum atau tanah negara, di luar fasum ada ribuan tugu,”
Namun demikian, Eddy tetap membuka diskusi terkait wacana pembongkaran tersebut. "Kalau ingin diskusi lagi, kami selalu siap. Ini bukan untuk menang-menangan," katanya.
Baca Juga: Munaslub Merpati Putih 2023, Mayjen TNI Mohamad Hasan: Siap Melakukan yang Terbaik
Konflik antar-perguruan silat sudah lama menjadi pembahasan Polri, TNI, Pemda, dan banyak pihak.
“Sering terjadinya konflik perguruan silat di Jatim ini sampai terdengar di istana, Presiden Jokowi, sampai ke Panglima TNI dan Kapolri. Kapolri meminta agar konflik perguruan silat ini bisa diselesaikan dengan baik,” katanya.
Sebenarnya sebagai orang asli Madiun, Eddy mengaku bangga dengan adanya perguruan silat. Namun, dia berharap kebanggaan tersebut tidak menjadi buruk dengan seringnya terjadi konflik antar-perguruan silat.
“Kami merasa jangan sampai pencak silat yang jadi kebanggaan kita ini ternodai dan image-nya jelek, karena dianggap sering tawuran. Ini mungkin ulah oknum sebagian anak muda. Penyebabnya banyak, biasanya masih baru dilantik atau disahkan ingin mencoba, fanatisme terhadap lembaga atau perguruan silat yang berlebihan, dan tidak adanya sanksi dari perguruan jika terjadi pelanggaran,” bebernya.
Keputusan pembongkaran tugu perguruan silat secara mandiri tersebut tertuang dalam surat dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Jatim bernomor 300/5984/209.5/2023.
“Kami akan terus antisipasi agar tidak terjadi benturan konflik antarperguruan silat di Jatim, sehingga menyebabkan ada yang korban luka maupun meninggal dunia,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Viral Seorang Remaja Terlempar dari Wahana Pendulum di Jatim Park 1, Sabuk Pengaman Tak Berfungsi?
-
KPK Ungkap Alasan Belum Tahan Anwar Sadad Cs di Kasus Dana Hibah Jatim
-
Geledah Rumah La Nyalla dan Lokasi Lain di Kasus Dana Hibah Jatim, KPK Sita Sejumlah Barang Bukti
-
Usai 'Acak-acak' Rumah La Nyalla Mattalitti, KPK Geledah Kantor KONI Jatim
-
Geledah Lokasi Lain Selain Rumah La Nyalla, KPK: Saat Ini Belum Bisa Dibuka
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia