SuaraJatim.id - Dinkes mendeteksi temuan 7 kasus suspek antraks di wilayahnya. Pasien yang terindikasi terkena penyakit dari hewan tersebut memiliki ciri-ciri sama.
Pasien yang terindikasi terkena antraks satu berasal dari Kecamatan Kebonagung dan enam di antaranya dari Desa Tinatar, Kecamatan Punung.
Mereka mempunyai ciri, yani luka koreng dengan disertai demam. Sampel enam pasien telah dikirimkan ke laboratorium Balai Besar Veteriner (BBVet) Wates, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk diteliti.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Pacitan dr Daru Mustikoaji menyampaikan hasilnya telah keluar. "Semua sudah sembuh. Hasilnya baru saja negatif," ujaarnya dikutip dari TIMES Indonesia, Rabu (12/7/2023).
Satu orang yang terindikasi antraks di Kecamatan Kebunagung juga telah dinyatakan sembuh pada Juni 2023.
Dia menyampaikan, temuan kasus suspek antraks di Pacitan berawal dari laporan adanya pasien yang berobat ke puskesmas. Pasien tersebut mengeluhkan mengalami penyakit kulit sudah dua minggu.
Curiga, dinkes kemudian melakukan pemeriksaan epidemiologi. "Karena mengarah ke antraks, dilakukan penelitian epidemiologi. Ketemu lima orang lainnya dengan luka sejenis," katanya.
Setelah ditelusuri kembali, enam orang tersebut berprofesi sebagai petani yang intensif dengan ternak. Dugaan sementara, mereka memiliki riwayat kontak dengan hewan mati akibat antraks.
"Dari peternakan. Ada kematian hewan sebelumnya. Rata-rata ada riwayat pegang dan berdekatan," kata Daru.
Baca Juga: Selain Anthrax, Berikut Ini 4 Macam Penyakit yang Dapat Menyerang Sapi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!
-
Wisata Bisa Jadi Mesin Uang Baru untuk Daerah, DPRD Jatim Beri Tips Jitunya
-
Antisipasi PHK, DPRD Jatim Usulkan Pelatihan Kerja Digital untuk Gen Z dan Milenial
-
Uang Gratis untuk Belanja, DANA Kaget Edisi Darurat Hadir: Klaim Sebelum Terlambat
-
5 Fakta Kelam Tragedi Simpang Club Surabaya Menjelang Hari Pahlawan 10 November