SuaraJatim.id - Kabakaran menghanguskan pendidikan anak usia dini (PAUD) di Desa Wates, Kecamatan Slahung, Ponorogo, Rabu (9/8).
Kerugian akibat kebakaran tersebut ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Wakapolsek Slahung, Ipda Winarto mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi menjelang subuh sekitar pukul 04.00 WIB.
Dugaan sementara kebakaran disebabkan oleh hubungan arus pendek listrik atau korsleting.
“Dugaan penyebab kebakaran korsleting listrik. Namun, kita akan melakukan pendalaman terkait penyebab pasti kebakaran itu,” ujarnya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com.
Akibat kebakaran tersebut, kata dia, kerugian ditaksir mencapai Rp100 juta.
“Kerugian akibat kebakaran diperkirakan mencapai sekitar Rp 100 juta. Mengingat seluruh bangunan dan isinya turut terbakar dalam peristiwa tersebut,” katanya.
Salah satu saksi, Dasar mengatakan, warga sempat melakukan upaya pemadaman dengan alat seadanya. Namun, api tetap membesar.
Angin kencang dan material mudah terbakar membuat upaya tersebut sulit dilakukan.
“Tadi para warga berjuang keras dengan alat seadanya untuk mencegah api menjalar. Sebab, berpotensi merambat ke rumah lain yang saling berdekatan," kata Dasar.
Baca Juga: Diduga Depresi, Seorang Pemuda di Karimun Nekat Bakar Rumah Sendiri
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur