SuaraJatim.id - Warga Dusun Sumber Tengah, Desa Randu Agung, Kecamatan Sumberjambe, Jember dibuat geger dengan pembongkaran makam oleh orang tidak dikenal (OTK). Ada dua yang dibongkar, yakni yakni makam kuno dan makam bayi.
Pembongkaran makam tersebut diduga terjadi pada Sabtu (19/8/2023) malam.
Salah satu tokoh masyarakat sekitar, Faisal mengungkapkan, aksi pembongkaran diketahui oleh dua warga yang sedang membersihkan makam. Awalnya warga yang curiga ada gundukan tanah mendatangi makam tersebut. Setelah didilihat dari dekat, ternyata makam tersebut dibongkar.
"Seperti digali. Yang memvideo masyarakat sekitar," ujar Faisal dikutip dari Suara Indonesia--jaringan Suara.com, Minggu (20/8/2023).
Baca Juga: Viral Mobil Masuk dan Tabrak Kuburan di Sanggau, Supir Diduga Mengantuk: Bukan karena Jin Tomang
Dia menduga penggalian makam tersebut dilakukan belum lama ini melihat bekas tanah yang digali. "Kemungkinan dilakukan malam hari saat warga sedang terlelap. Entah motif apa dibalik pembongkaran beberapa makam itu," katanya.
Terpisah, Kasun Sumbertengah Bambang Irawan mengatakan, makam tersebut dibongkar dengan digali sedalam lebih dari 70 sm sampai dengan 1 meter. Warga yang menemukan sempat mengira ada bayi yang dibuang.
Bambang mengungkapkan, warga sudah memperbaiki kedua makam yang dibongkar tersebut.
"Setelah kejadian ini, makam yang dibongkar ini sudah dikembalikan semula. Jasadnya sudah dikembalikan untuk dikubur dengan layak. Kondisi jasad saat makamnya dibongkar tinggal tulang belulang," ucapnya dikutip dari Suarajatimpost.com.
Muncul dugaan pelaku membongkar makam untuk praktik ilmu hitam. Berdasarkan keterangan warga, ada bagian tanah makam yang diambil.
"Karena menurut keterangan warga tanah makam ini ada yang diambil. Kalau kain kafan dan jasadnya saya kira masih utuh, karena saat kita datang, kondisi makam yang dibongkar sudah diperbaiki," katanya Bambang.
Berita Terkait
-
Potongan Obrolan Titiek Puspa dan Deddy Corbuzier, Sempat Dilarang Tayang
-
Viral Velocity di Makam, Begini Adab Ziarah Menurut UAS
-
Teliti Makam Yesus, Ilmuwan Ungkap Fakta Mengejutkan Mengenai Kematian dan Kebangkitan
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
-
Harga Emas Antam Hari Ini Masih Stagnan Sebesar Rp1.896.000/Gram
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang
-
Putuskan Damai dengan Pengusaha yang Diduga Tahan Ijazah Karyawan, Armuji: Itu Sudah di Luar Saya
-
Kisruh Perusahaan Tahan Ijazah Karyawan, Pemkot Surabaya Pastikan Beri Pendampingan Hukum