SuaraJatim.id - PAN dan Partai Golkar telah mendeklarasikan untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden di Pilpres 2024. Keputusan di tingkat pusat tersebut membuat pengurus daerah bahagia.
Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig menyebut, keputusan tersebut akan memudahkan langkah calon legislatif di tingkat provinsi hingga di kabupaten/kota. Mereka tidak pusing-pusing lagi untuk konsolidasi ke masyarakat.
Berdasarkan sejumlah survei, elektabilitas Prabowo Subianto di Jatim cukup tinggi. Survei yang dilakukan Surabaya Research Syndicate (SRS) menempatkan Ketua Umum Gerindra di angkat 43,7 persen. Dua pesaingnya, yakni Ganjar Pranowo memperoleh 39,5 persen dan Anies Baswedan sebesar 12,2 persen.
"Koalisi mendukung pak Prabowo ini kan kami sudah dua kali pilpres. Artinya, hubungan PAN dengan Gerindra sangat baik. Justru keputusan ini membuat PAN Jawa Timur sangat menyenangkan. Ini pilihan yang paling moderat," kata Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig, Rabu (23/8/2023).
Ahmad Rizki mengaku masih menunggu instruksi pengurus pusat untuk melakukan langkah selanjutnya. Dia menyebut, sampai saat ini belum ada pertemuan lagi membahas koalisi.
"Kami tegak lurus dengan keputusan apapun yang diambil oleh ketua umum (Zulkifli Hasan). Karena, beliau yang sangat memahami dengan dinamika dan pergerakan yang terjadi di pusat," ucap alumni Unversitas Islam Negeri (UIN) Yogyakarta itu.
"Kami menunggu putusan pengurus pusat dulu. Saya tidak mau pertemuan yang dilakukan tidak menghasilkan apa-apa. Hanya menjadi pertemuan kosong saja. Kami juga tidak mau meraba-raba. Tapi, kalau pertemuan non-formal, kami sudah sering lakukan," terangnya.
Sementara itu, Ketua DPD Golkar Jatim M Sarmuji mengatakan, keputusan yang diambil Ketua Umum Airlangga Hartarto sudah sesuai dengan mandat, yakni dengan membentuk koalisi dan berkomunikasi dengan partai politik lainnya.
"Ketua umum sudah mengeluarkan keputusan, kami siap melaksanakan. Untuk di Jatim, saya sempat bertemu dengan Gus Anwar Sadad (Ketua DPD Gerindra Jatim) dan mas Riski. Kami bicarakan untuk rencana pertemuan lanjutan di Jatim. Tentu setelah adanya pertemuan semua ketum partai di Jakarta," katanya.
Baca Juga: Berebut Elektabilitas, Ridwan Kamil Puncaki Hasil Survei Cawapres Litbang Kompas
Hanya ia masih berharap jika Prabowo menunjuk Airlangga sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi ketua umum Gerindra nanti. "Melihat jumlah kursi di DPR RI dari keempat partai koalisi ini, terbanyak kan Golkar. Jadi kami berharap, calon wakil presidennya dari kami," ucapnya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak