SuaraJatim.id - Wacana duet Ganjar-Anies ramai dibicakan dalam beberapa waktu terakhir. Isu tersebut menyita perhatian, mengingat kedua tokoh berada di koalisi yang berbeda.
Ganjar Pranowo diusung koalisi PDIP dan PPP di Pilpres 2024. Sementara itu, Anies Baswedan didukung Koalisi Perubahan yang terdiri dari NasDem, Demokrat, dan PKS di Pilpres 2024.
Terkait isu duet Ganjar-Anies, DPW Nasdem Jatim. Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW Nasdem Jatim Vinsensius Awey tidak menampik semua bisa saja terjadi.
Namun, sejauh ini Koalisi Perubahan masih solid untuk mengusung Anies Baswedan sebagai capres.
Baca Juga: Analis Ungkap 3 Faktor Penyebab Elektabilitas Ganjar Meroket Tinggalkan Prabowo dan Anies
“Sampai sejauh ini Nasdem bersama Demokrat, dan PKS masih solid mengusung Anies Baswedan sebagai capres 2024. Terkait adanya wacana yang dilontarkan oleh Said PDIP itu boleh-boleh saja,” katanya, Kamis (24/8/2023).
Menurut Awey, usulan duet Ganjar-Anies sah-sah saja. Semua elit politik maupun masyarakat bisa memberikan harapan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.
“Jangankan wacana Ganjar-Anies. Adanya duet Anies-Ganjar atau bahkan duet Anies-Prabowo atau Prabowo-Anies, dan duet lainnya itu bisa saja. Tidak ada yang salah. Semua serba mungkin,” katanya.
Meski demikian, Awey menegaskan koalisi perubahan masih komitmen dan solid ngusung Anies jadi capres.
"Walau hasil survei berbagai lembaga menempatkan capres kami di urutan ke-3. Namun, hal itu lantas tidak membuat kami mengotak-atik bakal capres yang kami usung. Kami masih komitmen dengan keputusan kami,” tegasnya.
Baca Juga: Surya Paloh Ragukan Hasil Sejumlah Lembaga Survei: Apa Benar Anies Di Urutan Ketiga?
Justru, hasil survei dari berbagai lembaga akan menjadi bahan bagi koalisi untuk bekerja lebih keras lagi memperkenalkan sosok Anies. Baginya, semua nama yang ada saat ini adalah sahabat dalam berdemokrasi
“Bahwa kita kenalkan Anies adalah sosok yang visioner. Melalui berbagai gagasan beliau yang ada untuk membawa Indonesia jauh lebih maju. Kami masih meyakini bahwa Anies Baswedan akan terlahir sebagai the next Presiden RI 2024,” jelasnya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Tonton Langsung Sidang Kasus Sekjen PDIP, Ganjar Pranowo: Semangat Mas Hasto
-
Kongres PDIP Terus Ditunda, Ganjar Pranowo Ungkap Alasan 'Hari Baik', Tapi Ada Apa Sebenarnya?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi