SuaraJatim.id - Anies Baswedan resmi berpasangan dengan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai bakal capres dan cawapres 2024. Deklarasi keduanya dilakukan pada Sabtu (2/9/2023) di Surabaya.
Cak Imin dalam pidato politiknya mengaku proses menjadi cawapres dari Anies Baswedan berjalan singkat, yakni hanya tiga hari saja.
Semua pengurus PKB langsung bergerak meminta restu para kiai terkait ajakan Ketua Umum NasDem Surya Paloh untuk berpasangan dengan Anies Baswedan.
"Alhamdulillah dalam waktu singkat mendapat jawaban dari padra ulama, semua istikhoroh, semua gagasannya mendukung pasangan Mas Anies dengan saya," ujarnya dikutip, Sabtu (2/9/2023).
"Bahkan kita sempat nyari, kata seorang kiai, siapa yang lagi di Makkah. Coba dicek dari istikoroh di Makkah," imbuhnya.
Pesan dari Makkah itu pun kemudian datang dalam waktu yang singkat. Ketua Umum PKB itu mengungkapkan ada satu kiai yang kebetulan sedang berada di Makkah.
Kiai tersebut, KH Ahmad Badawi, Kudus yang memberikan pesan langsung kepada Muhaimin. "Ada Kiai Badawi, Gus Badawi Kudus. Langsung telepon saya. 'muncul hasilnya, jalan terus, terbaik," kata Cak Imin menirukan Kiai Badawi.
Dia juga diberikan ayat dari Kiai Badawi. "Ayatnya apa kiai?" tanya Cak Imin.
Cak Imin kemudian membacakan ayat dan artinya yang diberikan oleh KH Badawi.
Baca Juga: PKS Tegaskan Dukung Anies Baswedan Jadi Capres, Tapi Belum untuk Cak Imin?
"Berbahu membahulah dan bertolong menolong lah dalam kebenaran dan takwa. Dan jangan bertolong menolong dalam, 'ismi wal udwan', jangan tolong menolong dalam konteks dosa dan perpecahan satu dengan yang lain, permusuhan. Jangan tolong menolong dalam permusuhan," katanya.
PKB kemudian mengadakan rapat pleno sebanyak tiga kali, dua di Jakarta dan satu di Surabaya. Partai bulat menerima pinangan NasDem untuk berpasangan dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!