SuaraJatim.id - Fakta menarik seputar BRI Liga 1 2023/2024 di mana hanya Persik Kediri, klub Tanah Air yang menjalin kerja sama dengan apparel internasional di musim ini.
Persik Kediri tampil beda dari kontestan lain di Liga 1 2023, setelah dua periode menggunakan aparel produk lokal di musim ini mencoba peningkatan.
Bukan tidak mendukung UMKM lokal atau nasional, hal itu sudah dilakukan Persik Kediri jauh-jauh hari dan kini buah dari hasil dukungan itu.
Laskar Brawijaya resmi memercayakan aparel tim pada perusahaan asal Spanyol, Kelme, salah satu yang terkenal berdiri sejak 1963.
Dibangun oleh Diego dan Jose Quiles, Persik di musim ini menggunakan tiga jenis jersey yang disediakan aparel tersebut.
Warna ungu masih menjadi kebanggaan utama Persik untuk laga kandang, dua varian lainnya yakni kuning dan putih untuk partai tandang.
Arief Syaifuddin menyebut kerja sama dengan Kelme tak hanya urusan memasok jersey, namun juga kaos, jaket, tas, hingga rompi.
Hal itu disampaukan Arief jelang menyambut musim baru Liga 1 2023, sementara Kelme sudah tak asing lagi bagi sepak bola Indonesia.
"Kerja sama Persik Kediri dengan Kelme berdurasi satu musim. Semua perlengkapan tim dan ofisial dipasok Kelme," ucap Arief.
"Kami berharap jersey baru ini memberi semangat kepada pemain di Liga 1 nanti," imbuhnya.
Kelme juga pernah dipercaya memasok jersey untuk PSM Makassar pada 2007 dan 2017, sementara itu untuk Persik ini menjadi kali kedua bekerja sama dengan aparel luar negeri.
Pada 2007 lalu Persik memakai produk Italia, Lotto untuk berkompetisi di Liga Indonesia dan kancah internasional, Liga Champions Asia.
Berikut daftar aparel kontestan Liga 1 2023 yang mayoritas menggunakan produk lokal, kecuali Persik Kediri.
1. PERSIB Bandung - Sportama
2. Bali United FC - Specs
3. Bhayangkara FC - Mills
4. Persebaya Surabaya - AZA
5. Arema FC - SEA (Singo Edan Aparel)
6. Borneo FC - Etams Apparel
7. Madura United FC - X-Ten
8. Barito Putera - H
9. Persikabo 1973- Mar10
10. Persija Jakarta - Juara
11. PSIS Semarang - Riors
12. Persik Kediri - Kelme
13. PSS Sleman - SMBD
14. PSM Makassar - Rewako
15. Persita Tangerang - Mills
16. Persis Solo - Produksi Sendiri
17. RANS Nusantara FC - Hundred
18. Dewa United - DRX
Berita Terkait
-
Tampil Menawan, 2 Anak Emas Luis Milla Ini Punya Kans Diboyong Shin Tae-yong?
-
Tanpa Proses Naturalisasi! Gol Indah Pemain Berdarah Manado Ini Jawab Kebutuhan Striker Timnas Indonesia
-
Jamu Persik Kediri, Bernardo Tavares Ungkap Misi Spesial Milik PSM Makassar
-
BRI Liga 1: Persik Kediri Waspadai 'Tembok' PSM Makassar
-
Raih Kemenangan atas Persik Kediri, Bojan Hodak Sampaikan Kegirangannya
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya
-
Pelatih Madura United: Wasit Cek Ulang Penalti Sampai 10 Kali
-
Survei The Republic Institute di Pilwali Kota Madiun: Maidi-Bagus Jauh dari 2 Paslon Lain
-
Cawagub Emil Dardak Pastikan Pembangunan Infrastruktur Merata Hingga Selatan Jatim
-
Pemeliharaan Ekosistem, Pendakian Gunung Arjuno-Welirang Ditutup