SuaraJatim.id - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo menyebut bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2023 akan diumumkan 19 Oktober 2023.
Sejumlah nama tokoh pun dipertimbangkan untuk menjadi cawapres, salah satunya Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Hal itu disampaikannya disela kunjungan ke Ponpes Al Islah, Bondowoso.
"Salah satu pesan adalah dipertimbangkannya seorang kepala daerah Jatim, pimpinan Muslimat NU untuk menjadi calon wakil presiden RI," ujarnya dikutip dari ketik.co.id--jaringan Suara.com, Sabtu (7/10/2023).
Hashim mengaku juga mendapat aspirasi dari hadiri mengenai nama Khofifah saat meresmikan Auditorium K.H. Muhammad Ma'shum, di Ponpes Al Islah, Kecamatan Grujugan, Bondowoso.
Dia juga menyebut deklarasi cawapres pendamping Prabowo Subianto akan diumumkan 19 Oktober 2023.
"Masih dipertimbangkan. Deklarasinya nanti sebelum 19 Oktober nanti," terangnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Autada sekaligus Pemimpin Ponpes Al Islah KH Thoha Yusuf Zakaria menyatakan dukungannya kepada Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Menurutnya, Indonesia membutuhkan sosok pemimpin yang kuat, tegas, dan paham tentang geopolitik. Prabowo Subianto dinilai memiliki kriteria tersebut.
"Kalau saya secara pribadi, dan kita semuanya mendukung Pak Prabowo untuk menjadi presiden," ujarnya.
Baca Juga: Prabowo Bocorkan Akan Ada Partai Baru Dukung Dirinya Jadi Capres
Soal nama Gubernur Jatim Khofifah yang muncul, Kiai Thoha menyebut itu usulan dari para kiai. "Karena yang mengusulkan justru kiai-kiai Autada ya (mengusulkan Khofifah sebagai bacawapres Prabowo)," jelasnya.
Namun, saat disinggung perihal satu-satunya karangan bunga yang dikirim oleh Gubernur Khofifah terkait peresmian Auditorium. Kiai Thoha tak menampik jika itu bisa jadi menjadi sinyal. "Bisa jadi," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag