SuaraJatim.id - Kecelakaan maut dialami wisatawan di Kabupaten Malang. Truk yang mereka tumpangi terbalik di Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Sabtu (7/10/2023).
Kasi Humas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi pada Sabtu malam sekitar pukul 23.50 WIB.
Saat itu truk dengan nomor polisi N 8892 DD yang ditumpangi puluhan orang tersebut melaju dari arah utara ke selatan. Truk sedianya akan melakukan wisata ke salah satu pantai di wilayah Selatan Malang.
Namun, belum sampai ke pantai yang dituju kendaraan yang ditumpagi mengalami kecelakaan. Truk mengalami rem blong atau tidak berfungsi.
Baca Juga: Anies Baswedan Merespons Kasus Syahrul Yasin Limpo: Belum Terlihat Dampaknya
"Sehingga laju truk tidak terkendali. Peristiwa tersebut ditangani Unit Laka Lantas Polres Malang," ujarnya dikutip dari Antara, Minggu (8/10/2023).
Truk yang dikemudikan oleh MZK, warga Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang itu kemudian menabrak pagar rumah warga dan terbalik.
"Truk menabrak pagar pembatas rumah milik warga hingga kendaraan terbalik. Dua orang meninggal dunia," katanya.
Dua orang dilaporkan meninggal dunia, yakni Adi dan Ali. Sementara itu, puluhan orang lainnya mengalami luka-luka. Korban luka telah mendapatkan perawatan pada fasilitas layanan kesehatan terdekat.
"Faktor yang menyebabkan kecelakaan adalah rem blong, kemudian adanya jalan berlubang dan tikungan," katanya.
Baca Juga: Pengemudi Ferrari Tabrak 5 Kendaraan di Jaksel, Berujung Baku Hantam
Polisi sudah meminta keterangan dua orang saksi terkait peristiwa itu. Kecelakaan tersebut mengakibatkan kerugian material sekitar Rp70 juta.
Berita Terkait
-
Viral Aksi Warga Kompak Jarah Truk Tanah Imbas Bocah Ditabrak di Teluknaga: Angkut Pintu Truk hingga Copot Ban
-
Bikin Warga Ngamuk, Kronologi Truk Tanah Proyek PIK 2 Lindas Kaki Bocah hingga Remuk: Korban Jatuh ke Kolong Truk!
-
Truk Dibakar Massa, Sopir Penabrak Bocah di Teluknaga Tangerang Resmi Tersangka: Urine Positif Narkoba!
-
Mesin Pesawat Trigana Air Mendadak Keluar Api di Sentani, Penumpang Panik Ada yang Loncat Keluar
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini