SuaraJatim.id - Sebuah video mengenai bocah SD yang membawa lauk berupa ulat sagu viral di media sosial. Netizen juga menyoroti respons sang guru yang seolah-olah menyindir dan mengejeknya.
Postingan video direkam pada salah satu SD di Margomulyo, Bojonegoro, Jawa Timur. Salah satu fanspage Instagram yang membagikan video tersebut adalah @pikology. Video memperlihatkan anak-anak SD yang membawa bekal makanan dari rumah.
Salah seorang bocah membuka kotak makan dan menunjukkan lauknya kepada guru. "Uler iki lho! Uler? Kebangeten, 2023 kok lawuhe iseh uler. (Ulat ini loh! Ulat? Kebangetan, 2023 kok lauknya masih ulat)," kata sang guru.
Bocah SD itu tersenyum setelah melihat respons guru. "Rapopo, kui protein e gede. (Nggak papa, itu proteinnya besar)," kata guru lain yang membela anak ini di dekat pintu. "Engko biduren ora kowe? (Nanti biduran nggak kamu?)" tanya seorang guru.
Baca Juga: Emak-emak Tergiur Iklan, Hasil Makeup Alisnya Malah Mirip Ulat Bulu
"Nggak, tadi malam saya makan," kata bocah tersebut. "Baunya nggak enak loh pak!" timpal siswa SD lain. Postingan video viral ini memancing beragam komentar dari netizen.
"Masa gurunya ngomong gitu sih, kasihan (emoticon sedih)," kata @tal**zzl.
"Gemes. Boleh spill sekolah dan nama gurunya? Itu guru kok ilmunya macam murid yang bilang 'huek huek'. Nol attitude," pendapat @xi**it*r.
Kandungan Ulat Sagu
Ulat sagu adalah ulat yang mempunyai warna putih dengan badan gemuk. Hewan itu termasuk salah satu menu tambahan favorit bagi penduduk di Papua, khususnya bagi mereka yang tinggal di pesisir.
Baca Juga: Heboh Glenca Chysara Makan Ulat Sagu, Rupanya Ini Berbagai Manfaat Luar Biasa Hewan Tersebut!
Berdasarkan penelitian, ulat sagu kaya akan protein. Mengingat ulat sagu berprotein tinggi, tentu sangat berguna bagi tubuh. Penelitian yang diunggah di Cambridge University dan U.S. National Library of Medicine mengungkap bahwa ulat sagu sangat bermanfaat bagi kesehatan.
Bahkan ulat sagu memiliki sifat anti mikroba sehingga meningkatkan kemampuan tubuh untuk melawan infeksi bakteri.
Protein tinggi pada ulat sagu juga menambah massa serta kekuatan otot. Kandungan kalsium serta magnesium pada ulat sagu mampu memperkuat tulang manusia. Ulat sagu juga mengandung mineral zinc sehingga bermanfaat untuk menambah imunitas.
Berita Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik