SuaraJatim.id - Seorang pemuda bernama Nicky Tri Armanando (19), warga Desa Guyangan, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro dilaporkan hilang saat mandi di Sungai Bengawan Solo, Jumat (13/10/2023).
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Berdasarkan informasi yang diterima, awalnya korban berencana mandi di sungai bersama beberapa temannya, yakni Isal (19), Alvian (19), M (17) dan R (14).
Namun sampai di lokasi hanya korban dan dua temannya yang mandi. Mereka mandi di Sungai Bengawan Solo, tepatnya di Dusun Bungas RT 02 RW 02 Desa Guyangan, Kecamatan Trucuk.
Tak lama kemudian korban terbawa arus dan sempat ditolong dua temannya, akan tetapi tak membuahkan hasil.
Baca Juga: Tercemar, Sungai Welang Pasuruan Berubah Warna Menjadi Hijau Tosca
Melansir dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro mendapatkan kabar mengenai hilangnya Nicky sekitar pukul 17.24 WIB.
Kepala Pelaksana BPBD Bojonegoro, Ardhian Orianto mengatakan, mendapat laporan tersebut langsung bergerak ke lokasi. Pencarian pun dilakukan bersama dengan Tim SAR gabungan.
“Pencarian korban di lokasi dengan metode susur sungai, menggunakan peralatan 1 unit perahu karet mopel 15 PK,” ujarnya.
Dia mengungkapkan, pencarian dihentikan sementara pada malam tersebut. Tim SAR gabungan melanjutkanya, Sabtu (14/10/2023).
Sementara itu, dua temannya yang berusaha menolong, Isal (19) dan Alvian (19) berhasil selamat.
Baca Juga: Heboh, Warga Bojonegoro Mengaku Lihat Harimau Berkeliaran di Sekitar Lahan Pertanian
Berita Terkait
-
Kapal Wisata Tenggelam di Laut Merah, Penyelamatan Masih Berlangsung
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
Sungai Ciujung Tercemar, Yandri Susanto Sebut Ratusan Ribu Jiwa di 4 Kecamatan Terdampak
-
Detik-Detik Anak Drummer Matta Band Meninggal Terbawa Arus, Teman Tak Ada yang Berani Menolong
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut Tol KLBM Gresik: Mobil Ringsek, 3 Orang Meninggal Dunia
-
KPU Jatim: 3 Petugas Meninggal Dunia Saat Pemungutan Suara Pilkada 2024
-
Cerita Detik-detik 5 Warga Pamekasan Meninggal Diduga Keracunan Gas Sumur
-
Tim Risma-Gus Hans Percaya Diri Jagoannya Unggul 5 Persen dari Khofifah-Emil
-
Menang di Kampung Halaman, Emil Dardak Tak Sia-sia Pulang Sebelum Coblosan