Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Jum'at, 27 Oktober 2023 | 07:40 WIB
Potret Marselino Ferdinan. (Instagram/marselinoferdinan10)

SuaraJatim.id - Gelandang Timnas Indonesia Marselino mengalami cedera sejak beberapa waktu belakangan. Terbaru, KMSK Deinze mengonfirmasi bila cedera Marselino semakin memburuk.

KMSK Deinze mengungkap kondisi terkini sejumlah pemainnya yang sempat mengalami cedera, termasuk Marselino Ferdinan. Klub divisi dua Liga Belgia itu menerangkan beberapa pemain sudah pulih, dan siap kembali ke lapangan, namun tidak dengan Marselino Ferdinan.

Pemain kelahiran Surabaya tersebut sempat mengalami cedera hamstring. Sayangnya, berdasarkan laporan terkini KMSK Deinze, cedera Marselino Ferdinan justru kian memburuk setelah pulang dari pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia untuk putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Berita cedera kami dimulai dengan kabar terkini tentang Marselino Ferdinan. Beberapa pekan lalu ia mengalami cedera hamstring," terang KMSK Deinze lewat keterangan resminya.

Baca Juga: Ingin Bela Timnas Indonesia tapi Belum Dilirik Shin Tae-yong, Berikut Profil Pesepakbola Delano Ladan

Dengan kondisi tersebut, KMSK Deinze memastikan Marselino Ferdinan harus menjalani pemulihan dan absen merumput beberapa pekan ke depan.

"Meski kesembuhannya awalnya tampak penuh harapan, namun kembalinya ia mengikuti seleksi bersama timnas Indonesia membawa kabar kurang positif. Cederanya semakin parah, yang berarti dia akan absen selama beberapa minggu lagi," sambungnya.

Di sisi lain, dengan cedera yang dialami, Marselino Ferdinan berpotensi absen membela Timnas Indonesia di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda besutan Shin Tae-yong diagendakan memulai perjuangan di babak kedua kejuaraan bergengsi tersebut dengan menghadapi Irak. Duel dijadwalkan berlangsung pada 16 November 2023 mendatang.

Baca Juga: Pemenang Piala Dunia 2010 Bersama Spanyol Sebut Jordi Amat Kasih Nilai Plus untuk Timnas Indonesia

Load More