SuaraJatim.id - Piala Dunia U-17 Indonesia 2023 akan menggunakan Video Asisten Referee (VAR). Perangkat pendukungnya sudah terpasang di stadion yang menjadi veneu, termasuk Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.
Bagi para pemain Timnas Indonesia U-17 ini menjadi pengalaman pertama bertanding memakai VAR. Mereka pun antusias dengan keberadaan teknologi tersebut.
Pemain Timnas Indonesia U-17, Arkhan Kaka mengaku antusias dengan penggunaan VAR di Piala Dunia U-17. Dia berharap pertandingan melawan Ekuador pada Jumat (10/11/2023) berjalan lancar.
"Bermain dengan VAR kami tidak grogi, bahkan itu memudahkan kita supaya besok berjalan lancar, dan kita sudah latihan, kita hanya berhati-hati besok karena ada VAR juga, ya semoga tampilan kami besok bermain maksimal dengan hasil yang diraih," ujar Arkhan Kaka, Kamis (9/11/2023).
Dia mengakui, dengan adanya VAR membuat Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti memberikan instruksi khusus kepada para pemain. Pelatih meminta pemain meningkatkan kewaspadaan. "Instruksi dari pelatih ya waspada, tapi VAR memang membantu perangkat wasit," katanya.
Sementara itu, Bima Sakti mengaku senang dengan adanya VAR, karena bisa menjadi pembelajaran untuk para pemainnya.
"Saya pikir ini jadi pengalaman yang baik ya, jadi kami harus merespons dengan baik, dengan adanya VAR pemain, segala momen, segala apa yang kalian lakukan di lapangan akan terlihat kamera," katanya.
Teknologi VAR memang baru bagi pemain Indonesia. Karena itu, Bima Sakti mengaku telah meminta para pemain untuk fair play.
"Oleh sebab itu kalian bersikap fair, harus bermain cerdik, bermain sabar, jangan terpancing emosi, apalagi kita kenal, tim-tim Amerika latin selalu memancing emosi, dan kalian jangan terprovokasi karena ada VAR yang selalu mengintip hal itu," terang Bima Sakti.
Baca Juga: Optimistis Jepang Bersinar, Gaku Nawata Bakal All Out di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
Terlepas dari itu, Bima Sakti meminta masyarakat, khususnya pencinta bola untuk memberikan dukungan pada anak didiknya. Mantan pemain Persema Malang itu berjanji akan memberikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia.
"Ekspetasi besar suporter wajar, karena kami juga berharap, walaupun ini baru perdana U-17 di piala dunia, tapi itu harapan masyarakat Indonesia kita bisa tampil maksimal, dan semoga dengan momen ini kedepannya semoga kita bisa lebih baik," tandasnya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
Terkini
-
Cuan Akhir Pekan! 3 Link Saldo DANA Kaget Tersedia untuk Kamu yang Sat Set
-
Sah! Megawati Menikah dengan Dio Novandra, Gio Sampai Hadir Jauh-jauh ke Jember
-
BSU dan Bansos Belum Cair? Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini dan Dapatkan Cuan Hari Ini
-
Bacaan Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Artinya
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Beli Nomor Virtual Telegram untuk Verifikasi Aman